BOLASPORT.COM - Satu per satu tim Formula 1 (F1) telah meluncurkan mobil terbarunya jelang dimulainya musim kompetisi 2020 pada 12 Maret mendatang.
Musim 2020 akan menjadi babak baru bagi tim Scuderia Toro Rosso di pentas ajang adu cepat jet darat F1.
Pasalnya, mereka akan tampil dengan sebuah nama baru yakni Alpha Tauri terhitung mulai tahun 2020 ini.
Sebelumnya, nama Alpha Tauri sudah digaungkan akan menjadi lebel bagi Toro Rosso sejak pertengahan musim lalu.
Baca Juga: Meski Dapat Jaminan dari Yamaha, Masa Depan Valentino Rossi Belum Aman
Sister team dari Red Bull itu meminta permohonan untuk bisa mengubah nama dan mengganti daftar entrynya untuk 2020.
Bertempat di Salzburg, Austria, Alpha Tauri meluncurkan mobil barunya untuk F1 2020 dengan nama AT01 pada Jumat (14/2/2020) waktu setempat.
Sama halnya dengan Red Bull, Alpha Tauri dengan mobil AT01 ini menggunakan power unit buatan Honda.
Untuk kali ini, warna putih mendominasi livery AT01 yang berpadu dengan warna biru gelap untuk bagian belakang dan kedua sisi samping sayap depan.
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | Motorsport, Motorsport-Total |
Komentar