BOLASPORT.COM - Barcelona sukses meraih kemenangan kala menjamu Getafe di laga pekan ke-24 Liga Spanyol, Sabtu (15/2/2020) dengan skor tipis 2-1.
Gol dari Antoine Griezmann (33') dan Sergi Roberto (39') ke gawang Getafe sukses mengantarkan Barcelona meraih tiga poin.
Meski Getafe sempat membalas melalui sepakan Angel Rodriguez pada menit ke-66, Barcelona mampu mempertahankan keunggulannya sampai akhir laga.
Kemenangan tersebut membuat Barcelona menempel ketat Real Madrid di papan klasemen dengan jumlah poin sama, 52 poin.
Baca Juga: Spurs Pernah Tolak Tebus Grealish Hanya dengan Mahar Rp107 Miliar
Akan tetapi, meski meraih hasil positif, pelatih Barcelona, Quique Setien mengaku ada hal yang membuatnya kesal di pertandingan tersebut.
Setien tidak senang dengan permainan kasar Getafe serta keputusan-keputusan kontroversial wasit yang memimpin laga itu, Cuadra Fernandez.
Menurut mantan entrenador Real Betis itu, wasit sedikit kurang adil.
Baca Juga: Pakai Teknik Hapalan, Suso Sumbang Gol dan Assist Pertama buat Sevilla
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | omnisport |
Komentar