Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Alex Aldha Yudi Asisten Pelatih Baru Shin Tae-yong di Timnas Indonesia

By Mochamad Hary Prasetya - Selasa, 18 Februari 2020 | 21:50 WIB
Pelatih sekaligus manajer timnas Indonesia, Shin Tae-yong, berunding dengan Indra Sjafri saat memimpin latihan timnas U-19 Indonesia.
PSSI.ORG
Pelatih sekaligus manajer timnas Indonesia, Shin Tae-yong, berunding dengan Indra Sjafri saat memimpin latihan timnas U-19 Indonesia.

BOLASPORT.COM - Ada sosok baru dalam staf kepelatihan Shin Tae-yong di timnas Indonesia jelang tampil di Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Asia.

Sosok tersebut adalah Alex Aldha Yudi yang diberikan kepercayaan oleh PSSI untuk menjadi asisten pelatih timnas Indonesia.

Kemungkinan besar Alex Aldha Yudi datang untuk menggantikan Indra Sjafri yang kabarnya sudah tidak lagi menjadi asisten pelatih timnas Indonesia.

Kini, Indra Sjafri diberikan tugas untuk menjadi Direktur Teknik oleh PSSI.

Baca Juga: Aji Santoso Kesal Lihat Pemain Persebaya Surabaya Remehkan Arema FC

Alex Aldha Yudi sebelumnya pernah menjadi asisten pelatih timnas Indonesia wanita yang tampil di Asian Games 2018.

Pria yang juga bertugas sebagai dosen Fakultas Ilmu Keolahragaan (FIK) Universitas Negeri Padang (UNP) itu akan tergabung bersama Nova Arianto, Shahari Gultom, dan Kim Hae-won di bawah naungan Shin Tae-yong.

"Berdasarkan rapat Komite Eksekutif PSSI, maka Coach Indra Sjafri akan menjadi Direktur Teknik PSSI yang baru," kata Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan, seperti BolaSport.com kutip dari laman resmi PSSI.

"Di Departemen Teknik ini, Indra Sjafri tetap akan bekerja dan berkoordinasi dengan Danurwindo," kata pria yang akrab disapa Iwan Bule tersebut.


Editor : Nungki Nugroho
Sumber : BolaSport.com
REKOMENDASI HARI INI

Man United Ganti Pelatih, Chelsea Langsung Beri Sinyal Ketakutan

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
Klub
D
P
1
Barcelona
11
30
2
Real Madrid
11
24
3
Villarreal
11
21
4
Atlético Madrid
11
20
5
Mallorca
12
19
6
Athletic Club
11
18
7
Real Betis
11
18
8
Osasuna
11
18
9
Rayo Vallecano
11
16
10
Sevilla
11
15
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X