BOLASPORT.COM - Timnas Indonesia masih menggelar pemusatan latihan atau TC (training camp) di Stadion Madya, Senayan, Kamis (20/2/2020).
Timnas Indonesia di bawah pelatih Shin Tae-yong sudah menjalani TC sejak 14 Februari lalu.
Pada hari ke-7 pemusatan latihan timnas Indonesia, ada 9 pemain yang dipulangkan ke klub masing-masing.
Hal itu dilakukan untuk membantu kepentingan klub pemain-pemain tersebut yang akan tampil di kompetisi antarklub Asia.
Baca Juga: Pelatih Persija Ungkap Penyebab Kekalahan Timnya atas Persebaya
Ke-9 pemain yang dipulangkan tersebut berasal dari klub Bali United dan PSM Makassar.
Tujuh pemain dari Bali United adalah Lerby Eliandry, Ilija Spasojevic, Stefano Lilipaly, Gavin Kwan, Rizki Fajrin, Irfan Jauhari, dan Nadeo Argawinata.
Bali United akan menghadapi klub Kamboja, Svay Rieng, dalam lanjutan fase grup Piala AFC 2020 pada 25 Februari mendatang.
Bali United sudah melakukan start bagus di Piala AFC 2020 dengan mengalahkan Than Quang Ninh (Vietnam) 4-1 pada laga pertama di Grup G (11/2/2020).
Sementara itu, dua pemain PSM Makassar yang dipulangkan dari TC timnas Indonesia adalah Rizky Eka Pratama dan Asnawi Mangkualam.
Baca Juga: Asisten Pelatih Persib Ungkap Alasan Kekalahan dari PSCS Cilacap
PSM akan melawan Shan United (Myanmar) di Grup H Piala AFC 2020, Rabu (26/2/2020).
PSM butuh mendapatkan poin penuh untuk menebus hasil kurang memuaskan di laga pertama.
Pada pertandingan pertama Grup H (12/2/2020), PSM kalah 1-2 dari Tampines Rovers (Singapura).
TC timnas Indonesia sendiri masih akan berlangsung hingga akhir pekan ini.
Pemusatan latihan dilakukan sebagai persiapan timnas Indonesia menghadapi lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Asia.
Yang terdekat, Tim Merah Putih akan menghadapi Thailand (26/3/2020) dan Uni Emirat Arab (31/3/2020) di Grup G.
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar