Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Alasan Eks Pemain Persebaya Absen pada Final Piala Gubernur Jatim 2020

By Hugo Hardianto Wijaya - Jumat, 21 Februari 2020 | 12:04 WIB
Pemain Persebaya Surabaya, Makan Konate, dan pemain Persija Jakarta, Rohit Chand, saat berduel di laga final Piala Gubernur Jatim 2020, Kamis (20/2/2020) di Stadion Gelora Delta, Sidoarjo.
SURYA/SUGIHARTO
Pemain Persebaya Surabaya, Makan Konate, dan pemain Persija Jakarta, Rohit Chand, saat berduel di laga final Piala Gubernur Jatim 2020, Kamis (20/2/2020) di Stadion Gelora Delta, Sidoarjo.

BOLASPORT.COM - Pelatih Persija Jakarta, Sergio Farias, membeberkan alasan di balik absennya Otavio Dutra dalam final Piala Gubernur Jatim 2020.

Persija Jakarta mengalami kekalahan telak ketika menghadapi Persebaya Surabaya di final Piala Gubernur Jatim 2020, Kamis (20/2/2020).

Dalam laga di Stadion Gelora Delta, Sidoarjo, gawang Macan Kemayoran dibobol sebanyak empat kali oleh para pemain Persebaya Surabaya.

Empat gol Bajul Ijo disumbangkan oleh Oktafianus Fernando (3'), Makan Konate (52'), Ricky Kambuaya (55'), dan Mahmoud Eid (80').

Baca Juga: Bagus Kahfi Puncaki Daftar Top Scorer Garuda Select Jilid Dua

Sedangkan Persija hanya mampu membalas satu gol lewat sundulan Marko Simic (43').

Rapuhnya pertahanan Persija Jakarta kemudian menjadi sorotan.

Terlebih, salah satu bek naturalisasi Persija, Otavio Dutra, juga tidak tampak memperkuat lini pertahanan.

Dutra bahkan tidak tampak sejak kedatangan tim ke stadion yang menggunakan kendaraan rantis.

Pelatih Persija Jakarta, Sergio Farias, kemudian menjelaskan alasan absennya Dutra.

Menurut Sergio, eks Persebaya Surabaya itu mengalami cedera dalam laga semifinal kontra Madura United, Senin (17/2/2020).

Baca Juga: PB PABBSI Klaim Miliki Peluang Tambah Atlet Ke Olimpiade Tokyo 2020

"Di game terakhir Dutra cedera makanya tidak bisa ikut pertandingan hari ini," kata Sergio Farias dilansir Bolasport.com dari Surya.

Terpisah, Otavio Dutra juga sempat mengunggah video melalui fitur Instagram story pada akun pribadinya.

Dalam video tersebut, terlihat Dutra mengalami lebam di paha kirinya dan sedang menjalani perawatan di ruang medis.

Baca Juga: Kontrak Marc Marquez Diperpanjang, Bos Honda Harapkan Tuah Baby Alien Berlanjut

Unggahan Instagram story pada akun pribadi Otavio Dutra.
Instagram Otavio Dutra
Unggahan Instagram story pada akun pribadi Otavio Dutra.

"Saya sangat sedih tidak bisa main di final Piala Gubernur Jatim. Fokus ke liga saja," tulis Dutra dalam unggahannya.

Kemenangan Persebaya Surabaya atas Persija Jakarta membuat tim berjulukkan Bajul Ijo itu mampu mengulangi kejayaan di Piala Gubernur Jatim 2005.

Persebaya memang sudah pernah satu kali menjadi juara di turnamen tersebut pada edisi 2005.

Saat itu, Persebaya yang masih ditukangi oleh Freddy Muli mengalahkan Mojokerto Putra dengan skor 1-0 di babak final.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
16
39
2
Chelsea
17
35
3
Arsenal
17
33
4
Nottm Forest
17
31
5
Bournemouth
17
28
6
Aston Villa
17
28
7
Man City
17
27
8
Newcastle
17
26
9
Fulham
17
25
10
Brighton
17
25
Klub
D
P
1
Persebaya
15
34
2
Persib
13
29
3
Borneo
15
26
4
Persija Jakarta
15
25
5
Bali United
14
24
6
Persita
15
24
7
PSM
14
23
8
Dewa United
15
22
9
Arema
15
22
10
PSBS Biak
15
22
Klub
D
P
1
Atlético Madrid
18
41
2
Real Madrid
18
40
3
Barcelona
19
38
4
Athletic Club
19
36
5
Villarreal
18
30
6
Mallorca
19
30
7
Real Sociedad
18
25
8
Girona
18
25
9
Real Betis
18
25
10
Osasuna
18
25
Klub
D
P
1
Atalanta
17
40
2
Napoli
17
38
3
Inter
15
34
4
Lazio
17
34
5
Fiorentina
15
31
6
Juventus
17
31
7
Bologna
16
28
8
Milan
16
26
9
Udinese
16
20
10
Roma
17
19
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
508
2
F. Bagnaia
498
3
M. Marquez
392
4
E. Bastianini
386
5
B. Binder
217
6
P. Acosta
215
7
M. Viñales
190
8
A. Marquez
173
9
F. Morbidelli
173
10
F. Di Giannantonio
165
Close Ads X