BOLASPORT.COM - Persebaya berhasil menjadi juara Piala Gubernur Jatim 2020 setelah mengalahkan Persija dengan skor 4-1 di Stadion Delta Sidoarjo, Kamis (20/02/2020).
Pada laga tersebut diwarnai aksi yang berlebihan dari pemain Persebaya Surabaya.
Salah satu pemain asing Persebaya, Mahmoud Eid sempat melakukan selebrasi dengan menghampiri bench Persija setelah mencetak gol pada menit ke-80.
Hal itu mendapatkan respon dari official Persija yang ada di bench.
Baca Juga: Bagus Kahfi Puncaki Daftar Top Scorer Garuda Select Jilid Dua
Pelatih Persebaya mengangap, Mahmoud Eid belum paham atmosfer sepak bola Indonesia.
"Mahmoud menurut saya dia kan pemain baru, belum begitu hafal atmosfer pertandigan di Indonesia," kata Aji Santoso, dikutip BolaSport.com dari Tribun Jatim.
"Tetapi menurut saya nanti memang kasih tahu tidak terlalu berlebihan kalau selebrasi," tambah Aji.
Aji berharap Mahmoud Eid tidak mengulangi selebrasi yang mengundang kontroversi.
"Bagaimanapun juga pertandingan tadi cukup tinggi tensinya, rivalitas juga tinggi," kata Aji.
"Tapi itu pelajaran untuk kompetisi jangan sampai terulang lagi," tambah Aji seperti dikutip BolaSport.com dari Tribun Jatim.
Baca Juga: Wabah Corona Jadi Ketakutan, Olimpiade Tokyo 2020 Tetap Digelar
Seusai pertandingan, Mahmoud Eid langsung meminta maaf lewat instastory instagram miliknya.
"Saya mohon maaf atas selebrasi gol saya," tulis Mahmoud.
"Saya tidak bermaksud menyakiti siapapun, itu hanya spontan perasaan senang dapat membuat gol dan membantu tim.
Baca Juga: Curhat Marko Simic Usai Kegagalan Persija Juarai Piala Gubernur Jatim 2020, Akui Rindukan Sosok IniBaca Juga: Curhat Marko Simic Usai Kegagalan Persija Juarai Piala Gubernur Jatim 2020, Akui Rindukan Sosok Ini
"Permintaan maaf saya untuk teman-teman pemain dan staff persija tadio di lapangan.
"Untuk para fans juga," tulis Mahmoud Eid.
Empat gol Persebaya dicetak oleh Oktafianus Fernando (4'), Makan Konate (53'), Ricky Kambuaya (56'), dan Mahmoud Eid (80').
Sementara satu gol Persija disumbang Marko Simic.
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | TribunJatim |