BOLASPORT.COM - Serial profil klub Liga 1 2020 menyajikan PSS Sleman sebagai satu-satunya tim promosi yang bertahan musim ini.
PSS Sleman terbilang sukses apabila dibandingkan dengan sesama tim promosi di Liga 1 2019.
Tim beraliaskan Super Elang Jawa itu sempat menembus lima besar papan atas klasemen Liga 1 2019.
Sebelum akhirnya menutup musim di posisi kedelapan klasemen Liga 1 2019 dengan koleksi 34 poin.
Baca Juga: Bagus Kahfi Puncaki Daftar Top Scorer Garuda Select Jilid Dua
Menyambut kompetisi Liga 1 2020, PSS Sleman melakukan perubahan besar-besaran.
Dari sektor pelatih, PSS mendatangkan eks asisten pelatih timnas Indonesia, Eduardo Perez, untuk menggantikan Seto Nurdiantoro.
Kehadiran Perez dibarengi dengan bergabungnya sejumlah nama baru.
Di sektor pertahanan, PSS merekrut Alex Sander (eks Sriwijaya FC), Hamdan Zamzani (Eks Persiraja), Samsul Arifin (eks Persela), Dendi Maulana (eks Kalteng Putra), Arthur Irawan (els Perseru Badak Lampung FC), dan Aaron Evans (eks PSM Makassar).
Editor | : | Nungki Nugroho |
Sumber | : | Transfermarkt |
Komentar