Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kerja! Kerja! Kerja! 5 Pemain Bundesliga dengan Etos Kerja Terbaik Musim Ini

By Dwi Widijatmiko - Jumat, 21 Februari 2020 | 18:57 WIB
   Ilustrasi berita Liga Jerman.
ANDREAS JOEVI/BOLASPORT.COM
Ilustrasi berita Liga Jerman.

BOLASPORT.COM - Bundesliga adalah salah satu kompetisi tahunan yang terberat di dunia. Untuk meraih kesuksesan, masing-masing tim membutuhkan minimal satu pekerja keras, pemain yang tidak pernah berhenti untuk berlari dan membantu mendorong tim menuju kemenangan selama  90 menit.

Sebuah tim bisa dibilang beruntung jika memiliki pemain dengan karakteristik tersebut.

Siapa saja pemain Bundesliga dengan etos kerja terbaik di musim 2019-2020? Inilah 5 pemain di antaranya.

Sebastian Vasiliadis (Paderborn).
DFL
Sebastian Vasiliadis (Paderborn).

Sebastian Vasiliadis

Sebastian Vasiliadis adalah pemain sepak bola profesional kelahiran Jerman yang bermain  sebagai gelandang untuk SC Paderborn 07.

Gelandang tengah yang lahir pada 4 Oktober 1997 tersebut menempati posisi ke-5 dalam daftar ini dengan keseluruhan jarak tempuh sejauh 233 kilometer.

Total menit yang telah ia mainkan sebanyak 1.750 menit.

Vasiliadis juga sosok tangguh yang tidak ragu untuk melakukan duel fisik dengan pemain lawan.

Hal itu ia buktikan dengan catatan duel sebanyak 481 kali dengan rasio kemenangan sebesar 49,3 persen. 

Baca Juga: Digadang-gadang Akan Gabung Liverpool, Timo Werner Merasa Belum Pantas

Robert Andrich (Union Berlin).
DFL
Robert Andrich (Union Berlin).

Robert Andrich

Robert Andrich, lahir 22 September 1994, adalah pemain sepak bola Jerman yang bermain  sebagai gelandang untuk 1.FC Union Berlin.

Andrich menempati posisi ke-4 dalam daftar dengan jarak tempuh sejauh 233,7 kilometer.

Di Bundesliga musim ini, pemain berjulukan "The Dinamo" telah bermain sebanyak 1.786 menit dan sebagian besar porsinya ia perankan sebagai gelandang  tengah.

Pemain kelahiran Potsdam tersebut punya catatan apik dalam catatan duel, dengan rasio  kemenangan sebesar 51,4 persen dari 430 kesempatan.

Baca Juga: Baru Tampil Tiga Kali, Emre Can Resmi Dipermanenkan Borussia Dortmund

Omar Mascarell Gonzalez (Schalke 04).
DFL
Omar Mascarell Gonzalez (Schalke 04).

Omar Mascarell Gonzalez

Omar Mascarell Gonzalez adalah pemain sepak bola asal Spanyol yang bermain untuk FC Schalke 04 sekaligus menjadi kapten tim.

Pemain kelahiran 2 Februari 1993 tersebut telah berlari sejauh 246,9 kilometer sepanjang musim ini dan berhak menempati posisi ke-3 dalam daftar pemain dengan etos kerja terbaik di Bundesliga 2019-2020.

Gelandang industrial itu selain aktif menyusuri tiap sisi lapangan juga apik dalam melepaskan operan.

Hal itu ia buktikan dengan persentase kesuksesan operan sebesar 84,6 persen.

Total menit yang telah Omar mainkan adalah sebanyak 1.849 menit.

Baca Juga: Demi Jadi yang Terbaik, Haaland Tiru Diet ala Pemain Terbaik

Joshua Kimmich (Bayern Muenchen).
DFL
Joshua Kimmich (Bayern Muenchen).

Joshua Kimmich

Nama yang tidak asing dan tak pula mengherankan untuk menempati posisi dua dalam daftar ini.

Joshua Walter Kimmich, lahir di Rottweil, Jerman, 8 Februari 1995, adalah seorang pemain sepak bola profesional Jerman yang rutin berposisi sebagai bek kanan untuk klub Bayern Muenchen dan juga tim nasional Jerman.

Sesuai dengan julukannya, Der Panzer, Kimmich melambangkan semangat Jerman yang tak kenal lelah.

Hal ini terbukti dengan catatan jarak tempuhnya pada musim ini yang mencapai angka 247,9 kilometer.

Rasionya terbilang lebih baik dari ketiga pemain sebelumnya karena ia menghabiskan menit lebih sedikit dibandingkan yang lain, tetapi mampu menempuh jarak yang lebih jauh.

Tidak sampai di sana kehebatannya, persentase operan sukses Kimmich juga salah satu yang terbaik di Bundesliga, yaitu 91,4 persen dari 1.512 kesempatan.

Baca Juga: Eks Man United Bandingkan Performa Jadon Sancho Layaknya Neymar

Davy Klaassen (Werder Bremen)
DFL
Davy Klaassen (Werder Bremen)

Davy Klaassen

Menempati posisi pertama dalam daftar pemain dengan etos kerja terbaik di Bundesliga musim 2019-2020 adalah Davy Klaassen.

Nama panggilan Klaassen adalah ​kaasstengels​ karena penampilan fisiknya yang mungkin menyerupai kue khas asal Belanda tersebut.

Walau terkesan lucu, bagaimana pun legenda sepak bola Ronald Koeman sempat mengatakan bahwa Klaassen adalah sosok pemimpin sejati di lapangan.

Koeman lebih lanjut menggambarkan gaya bermain Klaassen sebagai pekerja keras, rajin dalam menekan lawan saat tim kehilangan bola, dan turut memberikan kreativitas serta visi dalam mencetak gol.

Gelandang kelahiran 21 Februari 1993 tersebut menempuh jarak yang sama dengan Kimmich di  posisi kedua sejauh 247,9 kilometer.

Hanya, Klaassen telah bermain dalam durasi yang lebih banyak dengan total 1.890 menit.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : Bundesliga
REKOMENDASI HARI INI

Hasil Drawing UEFA Nations League - Italia Ketemu Jerman, Cristiano Ronaldo Diantar Menuju Gelar Penutup di Timnas Portugal

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Borneo
10
21
2
Persebaya
10
21
3
Persib
10
20
4
Bali United
10
20
5
Persija Jakarta
10
18
6
Arema
11
18
7
PSM
11
18
8
PSBS Biak
10
15
9
Persik
10
15
10
Persita
10
15
Klub
D
P
1
Barcelona
13
33
2
Real Madrid
12
27
3
Atlético Madrid
13
26
4
Villarreal
12
24
5
Osasuna
13
21
6
Athletic Club
13
20
7
Real Betis
13
20
8
Real Sociedad
13
18
9
Mallorca
13
18
10
Girona
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X