BOLASPORT.COM - Bek legendaris Liverpool, Jamie Carragher, memberikan pendapatnya mengenai keputusan Manchester United yang menolak kesempatan mengontrak Erling Haaland.
Sebelum pindah ke Borussia Dortmund, Erling Haaland santer dikabarkan akan merapat ke klub raksasa Liga Inggris, Manchester United.
Kedekatan pelatih Man United, Ole Gunnar Solskjaer, dengan Haaland menjadi dasar dari kabar tersebut.
Selain itu, agen sang pemain, Mino Raiola, juga memiliki hubungan yang cukup dekat dengan klub yang bermarkas di Stadion Old Trafford tersebut.
Baca Juga: Paul Pogba Jelaskan Mengapa Waktu Pemulihan Cederanya Begitu Lama
Akan tetapi, di saat kesepakatan nyaris tercapai, Manchester United justru memutuskan untuk tidak melanjutkannya.
Executive Vice-Chairman Manchester United, Ed Woodward, dilaporkan menjadi orang yang membatalkan proses transfer Haaland.
Pasalnya, Woodward merasa Raiola menuntut terlalu banyak hal dan membuat kesepakatan menjadi rumit.
Baca Juga: Pelatih Ludogorets: Inter Milan Salah Satu Tim Terbaik di Eropa
Editor | : | Septian Tambunan |
Sumber | : | The Telegraph |
Komentar