BOLASPORT.COM - Indonesia tinggal mempunyai satu wakil saat turnamen Barcelona Spain Masters 2020 memasuki babak semifinal.
Adalah pasangan ganda putri, Greysia Polii/Apriyani Rahayu, yang menjadi satu-satunya wakil Indonesia pada semifinal Barcelona Spain Masters 2020.
Greysia/Apriyani akan ditantang Chloe Birch/Lauren Smith (Inggris) dalam laga yang digelar di Vall d'Hebron Olympic Sports Centre, Barcelona, Spanyol, Sabtu (22/2/2020).
Kemenangan diharapkan dapat dicapai Greysia/Apriyani atas calon lawannya tersebut.
Lebih-lebih dengan status Greysia/Apriyani sebagai unggulan nomor satu turnamen bertaraf World Tour Super 300 tersebut.
Status pemain unggulan memberi keuntungan bagi Greysia/Apriyani lantaran melangkah ke babak perempat final tanpa setetes keringat.
Setelah mendapat bye pada babak pertama, juara Indonesia Masters 2020 itu lolos otomatis lantaran lawannya pada babak kedua mundur.
Tantangan baru benar-benar dihadapi Greysia/Apriyani pada perempat final.
Baca Juga: Kehebatan Valentino Rossi Pernah Tidak Diakui Ayahnya meski Sudah Jadi Juara Dunia
Pasangan ganda putri rangking delapan dunia tersebut sempat dikagetkan Hsu Ya Ching/Hu Ling Fang (Taiwan) saat tumbang 20-22 pada gim pertama.
Beruntung, Greysia/Apriyani sanggup bangkit untuk memenangi gim berikutnya. Dengan leluasa wakil Indonesia itu merebut gim kedua dengan skor 21-11.
Hsu/Hu kembali memberi perlawanan sengit pada gim ketiga. Unggulan kedelapan tersebut sempat memimpin saat skor 2-6 hingga 6-9.
Lagi-lagi Greysia/Apriyani dapat membalikkan keadaan. Enam poin beruntun membawa mereka berbalik unggul 12-9.
Kendati Hsu/Hu terus mengejar perolehan poin hingga skor sama kuat 19-19, duo srikandi tanah air itu sanggup memenangi gim penentuan dengan skor 21-19.
Babak semifinal Barcelona Spain Masters 2020 akan dimulai pukul 11.00 waktu setempat atau 17.00 WIB dan disiarkan secara langsung di TVRI.
Jadwal Semifinal Spain Masters 2020
Lapangan 1 (TV)
[1] XD - Kim Sa-rang/Kim Ha-na (Korea) vs Mathias Bay-Smidt/Rikke Soby (Denmark)
[2] WD - Gabriela Stoeva/Stefani Stoeva (Bulgaria/2) vs Jongkolphan Kititharakul/Rawinda Prajongjai (Thailand/2)
[3] MS - Viktor Axelsen (Denmark/1) vs Daren Liew (Malaysia)
[4] WS - Carolina Marin (Spanyol/1) vs Supanida Katethong (Thailand)
[5] MS - Ajay Jarayam (India) vs Kunvalut Vitidsarn (Thailand)
[6] MD - Kim Astrup/Anders Skaarup Rasmussen (Denmark/4) vs Aaron Chia/Soh Wooi Yik (Malaysia/2)
Lapangan 2
[1] XD - Yang Po-Hsuan/Hu Ling Fang (Taiwan) vs Thom Gicquel/Delphine Delrue (Prancis/6)
[2] WS - Busanan Ongbamrungphan (Thailand/3) vs Pornpawee Chochuwong (Thailand/6)
[3] WD - Greysia Polii/Apriyani Rahayu (Indonesia/1) vs Chloe Birch/Lauren Smith (Inggris/6)
[4] MD - Lee Yang/Wang Chi-Lin (Taiwan/1) vs Lu Ching Yao/Yang Po Han (Taiwan/7)
Baca Juga: Iannone yang Malang, Cuma Boleh Pegang Motor meski Hadiri Peluncuran Tim Aprilia
Editor | : | Ardhianto Wahyu Indraputra |
Sumber | : | tournament software |
Komentar