BOLASPORT.COM - Senjata rahasia milik Ducati menjadi bahan pembicaraan dalam tes pramusim MotoGP 2020 di Qatar. Namun, skuad Borgo Panigale memilih bungkam.
Ada sebuah alasan kenapa tes pramusim MotoGP 2020 di Qatar menjadi bagian paling menarik dalam masa persiapan kejuaraan balap motor terpopuler tersebut.
Sebab, kartu as yang dimiliki setiap tim biasanya terungkap di sana mengingat tes pramusim di Qatar menjadi kesempatan uji coba terakhir sebelum kompetisi dimulai.
Adapun dalam tes pramusim terkini pada Sabtu (22/2/2020), sorotan tertuju pada bagian kiri dari setang motor Ducati Desmosedici GP20.
Dua tombol yang terhubung kabel baja tersemat di bagian kiri setang. Letaknya dekat set tombol lainnya yang berfungsi untuk mengatur perangkat elektronik.
Tombol yang tampak asing itu menguatkan dugaan soal adanya sistem yang mengatur ketinggian posisi jok motor saat pembalap melajut di lintasan.
Ducati are experimenting. We think the red/green switch on the handlebar of all four GP20s is an evolution of their holeshot device, allowing riders to control ride height at any time. pic.twitter.com/DQDqw9NQEH
— Simon Patterson (@denkmit) February 22, 2020
Sistem itu sebenarnya sudah digunakan Ducati sejak akhir musim 2018. Holeshot menjadi sebutan akrabnya karena biasa dipakai ketika start.
Cara kerjanya, pembalap memutar sebuah knop di dekat triple clamp untuk menurunkan posisi jok.
Baca Juga: Tes Pramusim MotoGP 2020 Qatar - Valentino Rossi Bahagia Motornya Semakin Oke
Editor | : | Ardhianto Wahyu Indraputra |
Sumber | : | MotoGP.com, crash.net |
Komentar