Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil Tinju Dunia - Berdarah-darah, Deontay Wilder Kalah dari Tyson Fury

By Fauzi Handoko Arif - Minggu, 23 Februari 2020 | 13:06 WIB
Tyson Fury (kanan) memukul Deontay Wilder (kiri) saat kedunya bertanding di Staples Center, Los Angeles, AS, 1 Desember 2018.
twitter.com/AllOfTheBelts
Tyson Fury (kanan) memukul Deontay Wilder (kiri) saat kedunya bertanding di Staples Center, Los Angeles, AS, 1 Desember 2018.

BOLASPORT.COM - Tyson Fury merebut gelar juara kelas berat WBC setelah berhasil mengalahkan Deontay Wilder secara TKO.

Tyson Fury mampu mengatasi perlawanan sengit Deontay Wilder dalam pertandingan ulang di MGM Grand Arena, Las Vegas, Nevada, AS, Minggu (23/2/2020).

Bertanding selama tujuh ronde, Tyson Fury kemudian dinyatakan menang atas Deontay Wilder melalui technical knock-out (TKO).

Kemenangan tersebut membuat petinju berjuluk The Gypsy King meraih gelar WBC dari tangan Wilder.

Jalannya Pertandingan

Ronde pertama

Tyson Fury dan Deontay Wilder memulai pertandingan dengan agresif di ronde pertama. Keduanya kerap melayangkan jab selama laga berlangsung di babak pertama.

Dua kali Fury berhasil melayangkan pukulan ke arah kepala sang lawan, sedangkan Wilder juga mengejutkan setelah pukulannya mengenai kepala Fury.

Ronde kedua

Pertandingan pada ronde kedua berlangsung dengan sedikit santai. Baik Fury maupun Wilder lebih bermain hati-hati pada ronde kedua.

Fury membuat kejutan setelah pukulan jab mengenai kepala Wilder. Namun, petinju Inggris itu dua kali menerima pukulan telak Wilder dengan tangan kanan.

Wilder mendominasi jalannya pertandingan di ronde kedua. Beruntung Fury berhasil bertahan menahan hantaman yang dilayangkan Wilder.

Ronde ketiga

Fury lebih mendominasi jalannya pertandingan pada ronde ketiga. Berulang kali jab yang dilancarkan Fury berhasil mengenai kepala Wilder.

Akan tetapi, petinju berjulukan Bronze Bomber itu tidak masalah terkena jab dari Fury. Pukulan Fury baru membuahkan hasil menjelang berakhirnya ronde ketiga.

Jab Fury telak mengenai kepala Wilder. Wilder terjatuh. Sesudahnya itu The Gypsy King terus menyerang Wilder secara bertubi-tubi.

Ronde keempat

Mampu menjatuhkan Wilder di ronde ketiga membuat Fury kian percaya diri selama jalannya pertandingan.

Fury kemudian mendominasi ronde keempat setelah membuat Wilder kembali terjatuh melalui pukulan tangan kanannya.

Akan tetapi Wilder langsung bangun untuk melanjutkan pertandingan dan melayangkan pukulan tangan kanan yang mengenai kepala Fury di akhir ronde.

Ronde kelima

Dua kali membuat Wilder terjatuh tentu menjadi modal bagi Fury untuk tetap agresif saat bel ronde dimulai.

Lagi-lagi, Wilder kembali terjatuh. Setelah badannya menyentuh ring, petinju berjulukan The Bronze Bomber itu kemudian lebih sering bersandar di tali ring.

Wilder memanfaatkan daya lenting dari tali untuk menambah kekuatan pukulannya. Namun, usahanya belum membuahkan hasil.

Ronde keenam

Menjatuhkan Wilder sebanyak tiga kali membawa modal positif bagi Fury. Dia pun langsung tampil agresif untuk menyerang Wilder.

Wilder hanya berlindung di pinggir ring dan Fury terus menyerangnya.

Wilder memang berhasil bertahan dari pukulan The Gypsy King. Namun, mulut Wilder mulai mengucurkan darah.

Ronde ketujuh

Ronde ketujuh dimulai dengan santai. Baik Fury maupun Wilder melakukan jab. Fury terus mengancam, sedangkan Wilder terus berlari-lari mengelilingi ring di pinggir.

Fury kembali sukses memojokkan Wilder. Kubu Wilder akhirnya melempar handuk setelah melihat petarungnya sudah kepayahan.

Wasit dengan cepat menghentikan pertandingan. Fury dinyatakan menang atas Wilder melalui technical knock-out.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Ardhianto Wahyu Indraputra
Sumber : BolaSport.com
REKOMENDASI HARI INI

Digeber Latihan Fisik Sejak Hari Pertama TC, Pemain Timnas Indonesia Sempat Kewalahan

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136