BOLASPORT.COM - Mencetak gol di markas Olympique Lyon adalah hal 'langka' bagi megabintang Juventus, Cristiano Ronaldo.
Juventus akan bertandang ke markas Olympique Lyon di Groupama Stadium untuk melakoni leg pertama babak 16 besar Liga Champions, Rabu (26/2/2020).
Tim tamu sangat mengandalkan Cristiano Ronaldo untuk menghancurkan pertahanan lawan.
"Ronaldo adalah pemain yang sangat berdedikasi. Rasanya sangat hebat dapat berhadapan dengan dia," kata pelatih Lyon, Rudi Garcia.
Baca Juga: Persita Tangerang Resmi Mengenalkan Logo Baru untuk Kompetisi Liga 1 2020
Ronaldo sendiri sedang on-fire dengan torehan 25 gol dari 30 penampilan di semua ajang musim ini.
Namun, beda urusan jika menginjakkan kaki ke rumah Lyon.
Ketajaman Ronaldo justru terhambat ketika bermain di tanah kekuasaan Les Gones.
Dari lima kali bertandang ke Lyon dalam kompetisi Eropa, sang superstar baru bisa bikin dua gol
Editor | : | Ade Jayadireja |
Sumber | : | Transfermarkt |
Komentar