Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil Proliga 2020 - Tim Putri Jakarta Pertamina Lolos Final Four

By Diya Farida Purnawangsuni - Jumat, 28 Februari 2020 | 19:46 WIB
Tim putri Jakarta Pertamina Energi melakukan selebrasi usai mencetak poin pada pertandingan melawan Gresik Petrokimia Puslatda KONI Jatim di GOR Tri Dharma, Gresik, Jawa Timur, Jumat (28/2/2020).
PP PBVSI
Tim putri Jakarta Pertamina Energi melakukan selebrasi usai mencetak poin pada pertandingan melawan Gresik Petrokimia Puslatda KONI Jatim di GOR Tri Dharma, Gresik, Jawa Timur, Jumat (28/2/2020).

BOLASPORT.COM - Tim putri Jakarta Pertamina Energi berhasil mengamankan tempat pada final four Proliga 2020 setelah memenangi laga kontra Gresik Petrokimia Puslatda KONI Jatim pada seri pertama putaran kedua.

Dilansir dari siaran pers yang diterima BolaSport.com dari PP PBVSI, Jakarta Pertamina Energi mengalahkan tim tuan rumah dengan skor 3-0 (25-5, 25-18, 25-12) di GOR Tri Dharma, Gresik, Jawa Timur, Jumat (28/2/2020).

Hasil tersebut memperpanjang catatan tidak terkalahkan milik Jakarta Pertamina Energi pada lima pertandingan musim ini.

Skuad yang dilatih Ziya Rajabov (Serbia) itupun kini mengoleksi 15 poin dan berada di puncak klasemen sementara.

Baca Juga: Sang Ayah Yakin MotoGP Berubah Ketika Valentino Rossi Pensiun

Torehan tersebut sekaligus memastikan Jakarta Pertamina Energi lolos ke final four Proliga 2020.

Dengan menyisakan tiga laga lagi, posisi Wilda Siti Nurfadillah dkk dipastikan tidak akan tergeser lagi sampai akhir seri.

Sebab, Jakarta BNI 46 yang berada di dasar klasemen baru meraih satu poin.

Andai Jakarta Pertamina Energi gagal memenangi tiga pertandingan sisa sekalipun dan hasil sebaliknya diraih Jakarta BNI 46, poin maksimal yang bisa didapat Jakarta BNI 46 hanya 12.

"Kami terus mengembangkan permainan anak-anak di lapangan meskipun menghadapi lawan yang berada di bawah kami. Kami tidak boleh menganggap enteng lawan," ujar Ziya Rajabov.

"Mereka (Gresik Petrokimia) memiliki pemain muda yang sangat baik," kata pelatih yang akrab disapa Zico itu.

Kendati mendapat pujian dari Rajabov, penampilan Gresik Petrokimia saat menghadapi Jakarta Pertamina Energi tidak bisa dibilang bagus.

Pada set kesatu, Mediol Setiovanny dkk hanya bisa mencetak 5 poin.

Baca Juga: Richard Mainaky Pastikan Pengunduran Turnamen Tidak Ganggu Atlet

Skuad yang dilatih Niu Guogang (China) itu kemudian memperbaiki performa pada set kedua.

Meski masih menelan kekalahan, kali ini tim tuan rumah mampu mencetak 18 poin.

Akan tetapi, penampilan Gresik Petrokimia kembali jeblok pada set ketiga.

Mereka pun kalah dengan skor telak, 12-25.

Baca Juga: Amartha Hangtuah Raih Kemenangan Lagi Usai Hadirkan Pelatih Baru

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Diya Farida Purnawangsuni
Sumber : PP PBVSI

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
19
46
2
Arsenal
20
40
3
Nottm Forest
19
37
4
Chelsea
20
36
5
Newcastle
20
35
6
Man City
20
34
7
Bournemouth
20
33
8
Aston Villa
20
32
9
Fulham
20
30
10
Brighton
20
28
Klub
D
P
1
Persebaya
17
37
2
Persib
15
35
3
Persija Jakarta
17
31
4
Arema
17
28
5
Bali United
16
27
6
PSM
16
27
7
Persik
17
27
8
Borneo
17
26
9
PSBS Biak
17
25
10
Dewa United
17
25
Klub
D
P
1
Real Madrid
19
43
2
Atlético Madrid
18
41
3
Barcelona
19
38
4
Athletic Club
19
36
5
Villarreal
18
30
6
Mallorca
19
30
7
Real Sociedad
18
25
8
Girona
18
25
9
Real Betis
18
25
10
Osasuna
18
25
Klub
D
P
1
Napoli
19
44
2
Atalanta
18
41
3
Inter
17
40
4
Lazio
18
35
5
Juventus
18
32
6
Fiorentina
18
32
7
Bologna
17
28
8
Milan
17
27
9
Udinese
19
25
10
Torino
19
21
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
508
2
F. Bagnaia
498
3
M. Marquez
392
4
E. Bastianini
386
5
B. Binder
217
6
P. Acosta
215
7
M. Viñales
190
8
A. Marquez
173
9
F. Morbidelli
173
10
F. Di Giannantonio
165
Close Ads X