BOLASPORT.COM - Pelatih Chelsea, Frank Lampard, mengatakan bahwa Kepa Arrizabalaga bisa menentukan nasibnya sendiri untuk mendapatkan kembali tempat di tim utama The Blues.
Frank Lampard mencopot Kepa Arrizabalaga dari posisi kiper utama Chelsea dalam lima pertandingan terakhir setelah penampilannya terus menurun.
Posisi pemain yang didatangkan dari Athletic Bilbao ini digantikan kiper veteran, Willy Caballero.
Kepa, yang merupakan kiper termahal sepanjang masa dengan harga transfer 71,6 juta pounds (Rp1,3 triliun), telah berjuang untuk jadi kiper utama sejak kedatangan Lampard musim panas lalu.
Baca Juga: Gara-gara Blunder Kepa Arrizabalaga, Striker Lawan Bikin Rekor
Namun, Lampard mengatakan bahwa nasib Kepa di skuad utama ditentukan oleh dirinya sendiri.
Eks gelandang Chelsea ini mengaku memiliki banyak pemain yang bisa dipilih.
Namun, ia tak bisa menyenangkan hati semua pemainnya.
Untuk itu, Lampard berharap Kepa bisa berlatih dengan lebih profesional.
"Yang saya harapkan adalah profesionalisme dalam latihan yang ditunjukkan Kepa," kata Lampard seperti dilansir BolaSport.com dari Sky Sports.
Baca Juga: Kepa Arrizabalaga Ungkap Perasaannya Kala Bertengkar dengan Maurizio Sarri
"Setiap posisi adalah sama. Jika Anda tak bisa masuk tim, Anda harus berlatih dengan baik. Ketika Anda bermain, Anda harus menampilkan permainan yang bagus agar tetap bertahan di tim. Itulah standar yang harus kita miliki di klub ini," ucap Lampard.
Lampard menilai, penampilan Willy Caballero lebih baik dari Kepa sehingga ia lebih memilihnya.
"Setiap pemain mengendalikan nasib mereka sendiri. Kepa berlatih dengan baik, tetapi Willy Caballero juga berlatih dengan baik. Ia bermain cukup baik dengan membuat penyelamatan saat melawan Bayern Muenchen."
Baca Juga: Semua Pemain Chelsea Terima Permintaan Maaf Kepa Arrizabalaga
"Itulah mengapa saya menekankan pada kenyataan bahwa bagaimana Anda berlatih sangat penting sebagai pemain Chelsea," ujar eks pemain timnas Inggris ini mengakhiri.
Kepa sekali lagi tak masuk skuad utama saat Chelsea kalah 0-3 dari Bayern Muenchen dalam laga leg pertama babak 16 besar Liga Champions, Rabu (26/2/2020).
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | Sky Sports |
Komentar