BOLASPORT.COM - Pelatih Persela Lamongan, Nil Maizar telah mempersiapkan strategi dan taktikal untuk hadapi Persib Bandung.
Shopee Liga 1 2020 telah resmi dimulai. Musim ini Persela Lamongan akan memulai petualangannya di kasta tertinggi sepak bola Indonesia dengan melawan Persib Bandung.
Tak hanya melawan salah satu tim besar di negeri ini, Persela Lamongan laga akan dilangsungkan di kandang Pangeran Biru, Stadion Si Jalak Harupat.
Sedangkan untuk waktunya, pertandingan tersebut akan digelar pada Minggu, (1/3/2020).
Dilansir BolaSport.com dari liga-indonesia.id, meski melawan tim kuat dan bermain tandang tak membuat pelatih Persela Lamongan gentar menatap laga itu.
Baca Juga: Prediksi Susunan Pemain Persib Vs Persela, Debut Duet Bomber Anyar
Lebih lanjut lagi, Nil Maiazar mengaku telah mengantongi strategi untuk merebut poin di kandang Persib.
"Secara fisik secara taktik, mental, teknik, Persela Lamongan sudah siap menghadapi Bandung," kata Nil Maizar.
"Kami ada persiapan setelah Piala Gubernur selama dua minggu, kita punya taktikal dan strategi buat melawan Persib," jelas Nil Maizar.
Nil Maizar juga menyebut semua pemainnya siap menampilkan permain terbaiknya.
"Ini pertarungan yang luar biasa, antara Bandung dan kita tim Persela, tidak mungkin kita ke sini ingin kalah," ucap Nil Maizar.
"Mudah-mudahan besok bisa menghadirkan penampilan terbaik dan bisa menghadirkan penampilan terbaik dan bisa menampilkan motivasi Persela Lamongan. Yang menentukan kalah menang itu adalah pemain," tegas Nil Maizar.
Berhasil kalahkan Persib Bandung dikandangnya pada pertemuan terakhir berhasil menambah kepercayaan diri skuad Laskar Joko Tingkir.
Baca Juga: Susunan Pemain Persebaya Vs Persik di Laga Pembuka Shopee Liga 1 2020
Pada waktu itu, Persela Lamongan sukses raih kemenangan 2-0 atas Persib, di Stadion Si Jalak Harupat.
Hal tersebut diutarakan sang kapten Persela Lamongan, Eky Taufik.
"Kita tahu tahun ini Persib diisi oleh pemain-pemain baru dan bagus, tapi kemarin kita punya pertandingan bagus melawan Persib dengan menang dua kosong saat terakhir kami ke sini," tutur Eky.
"Mudah-mudahan memori ini bisa terulang," pungkasnya.
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | liga -indonesia.id |
Komentar