Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Incar Poin Penuh di Laga Perdana, Sergio Farias Ingin Bantu Persija Juara

By Arif Setiawan - Minggu, 1 Maret 2020 | 10:45 WIB
Persija melakukan latihan sebelum laga pertama Shopee Liga 1 2020 melawan Borneo FC, Sabtu (29/2/2020) di Stadion Utama Gelora Bung Karno.
MUHAMMAD ALIF AZIS/BOLASPORT.COM
Persija melakukan latihan sebelum laga pertama Shopee Liga 1 2020 melawan Borneo FC, Sabtu (29/2/2020) di Stadion Utama Gelora Bung Karno.

BOLASPORT.COM - Pelatih Persija Jakarta, Sergio Farias mengaku optimistis anak asuhnya sanggup mengamankan tiga poin di laga perdana Shopee Liga 1 2020.

Shopee Liga 1 2020 telah resmi dibuka pada tanggal 29 Februari 2020.

Namun, untuk Persija Jakarta, laga perdananya baru akan terlaksana pada Minggu (1/3/2020).

Dalam pertandingan itu, nantinya Macan Kemayoran akan menghadapi Borneo FC.

Duel keduanya digelar di kandang Persija, Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta Pusat.

Bermain di depan pendukungnya sendiri, The JakMania, membuat pelatih Persija optimistis dapat mengamankan tiga poin.

Baca Juga: BREAKING NEWS, Zah Rahan Resmi Gabung PSS Sleman

Dilansir BolaSport.com dari Liga-indonesia.com, beberapa tahun terakhir Persija gagal mengukir kemenangan dalam laga perdananya di Liga 1.

Pada musim 2018, Persija hanya mampu membuka musim dengan hasil imbang melawan Bhayangkara FC dengan skor 0-0.

Sedangkan satu tahun berselang, tepatnya 2019, Persija kembali gagal meraih kemenangan ketika ditahan imbang 1-1 oleh Barito Putera.

Meski begitu untuk musim ini, Sergio Farias yakin timnya akan sukses meraih poin penuh dari sang tamu.

Sergio Farias resmi menjadi pelatih Persija Jakarta untuk musim 2020.
MEDIA PERSIJA JAKARTA
Sergio Farias resmi menjadi pelatih Persija Jakarta untuk musim 2020.

"Pasti di dalam kompetisi apapun, partai pertama setiap tim masih berproses dalam taktik," kata Farias.

"Namun persiapan kami sudah bagus dan seluruh pemain percaya diri. Persija sudah siap untuk menghadapinya dan kami akan memaksimalkan partai pembuka di kandang," jelas Farias.

Baca Juga: Marco Motta Sebut Kesamaan Sepak Bola Indonesia dengan Italia

Baru tahun pertama menangani Persija Jakarta, Farias langsung memasang target tinggi.

Bisa membantu Persija menjuarai Shopee Liga 1 2020 merupakan target pelatih asal Brasil itu.

"Saya sangat bahagia dan punya motivasi besar," ucap Farias.

"Saya di sini untuk sepak bola, saya mau bantu Persija untuk menjadi juara, saya akan lakukan yang terbaik," pungkas Farias.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : liga -indonesia.id
REKOMENDASI HARI INI

RESMI - Dari Pelatih Interim Man United, Kini Van Nistelrooy Latih Leicester City

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X