Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Shopee Liga 1 2020 - Bek Asal Lebanon Sempurnakan Kemenangan PSM Makassar atas PSS Sleman

By Rebiyyah Salasah - Minggu, 1 Maret 2020 | 20:40 WIB
Ilustrasi berita Liga 1 2020.
NDARU GUNTUR/BOLASPORT.COM
Ilustrasi berita Liga 1 2020.

BOLASPORT.COM - PSM Makassar sukses membenamkan PSS Sleman dengan kemenangan tipis 2-1 pada laga pembuka Shopee Liga 1 2020, Minggu (1/3/2020). 

Dua gol PSM Makassar disumbangkan oleh Ferdinand Sinaga pada menit ke-39 dan Hussein El Dor pada menit ke-58. 

Adapun gol balasan dari PSS Sleman dicetak oleh Yevhen 'Baha' Bokhashvili pada menit ke-72 dari titik putih. 

Pertandingan yang berlangsung di markas PSM, Stadion Andi Mattalata, ini sempat berlangsung monoton, terutama pada babak pertama. 

Tim tuan rumah berkali-kali mencoba membangun serangan lewat kerja sama Ferdinand Sinaga dan Wiljan Pluim.

Baca Juga: Susunan Pemain PSM Makassar vs PSS Sleman, Tim Tamu Andalkan Aaron Evans

Namun, berkali-kali juga lini belakang PSS yang dijaga ketat oleh Aaron Evans mematahkan serangan yang dibangun skuat Juku Eja. 

PSM mendapatkan peluang dari tiga kali tendangan sudut yang dilesakkan Ezra Walian. 

Namun, ketiga peluang tersebut tak mampu dimanfaatkan dengan baik oleh para eksekutor. 

Hingga laga berjalan 35 menit laga berlangsung, tidak ada satu pun tembakan tepat sasaran yang dilesakkan kedua tim. 

Pada menit ke-39, skuat asuhan Bojan Hodak berhasil memecah kebuntuan lewat Ferdinand Sinaga

Baca Juga: Link Live Streaming PSM Makassar vs PSS Sleman, Tuan Rumah Tak Pernah Kalah di Laga Perdana

Pemain berjuluk The Dragon itu sukses menjadi eksekutor tendangan bebas dengan melesatkan tembakan kaki kiri ke tiang jauh gawang. 

Barikade pemain PSS yang tidak berjalan efektif memudahkan bola mencapai gawang yang dijaga Ega Rizky. 

The Dragon membuat tuan rumah unggul 1-0 pada babak pertama sekaligus membuktikan tekad kuatnya untuk mempersembahkan kemenangan bagi PSM pada laga perdana. 

Memasuki babak kedua, tempo permainan mulai berjalan dengan cepat. 

Kedua tim saling jual beli serangan, namun tak ada peluang berarti melalui permainan terbuka. 

PSM akhirnya mencoba memanfaatkan bola-bola mati demi menambah keunggulan. 

Baca Juga: Shopee Liga 1 2020 - Buktikan Tekad, The Dragon Bawa PSM Makassar Unggul atas PSS Sleman di Babak Pertama

Usaha tersebut berbuah hasil setelah umpan lambung Ferdinand Sinaga mampu dieksekusi dengan baik oleh Hussein El Dor pada menit ke-58.

Sundulan bek asal Lebanon ini mengarah ke pojok kiri atas gawang Ega Rizky.

Gol perdana Hussein berhasil membawa PSM unggul 2-0 atas tim Super Elang Jawa. 

Tim tamu mampu memperkecil ketinggalan setelah wasit Mochamad Adung memberi hadiah penalti lantaran handsball Leo Guntara. 

Yevhen 'Baha' Bokhashvili yang menjadi algojo sukses melaksanakan tugasnya dan membuat skor menjadi 2-1 dengan keunggulan PSM.

Keunggulan tim berjuluk Pasukan Ramang ini bertahan hingga wasit meniupkan peluit tanda berakhirnya pertandingan. 

Tim tuan rumah sukses mengoleksi tiga poin pada laga perdananya. 

Susunan Pemain:

PSM Makassar97-Hilman Syah (GK), 14-Asnawi Mangkualam, 5-Hussein El Dor (58'), 19-Rizy S. Pellu, 25-Leo Guntara, 48-Arfan, 80-Wiljan Pluim, 21-Serif Hasic, 6-Ferdinand Sinaga (39'), 10-Ezra Walian, 9-Giancarlo Lopes Rodrigues

Pelatih: Bojan Hodak

PSS Sleman21-Ega Rizky Pramana (GK), 3-Mohammad Bagus Niwanto, 50-Asyraq Gufran, 2-Aaron Michael, 8-Arthur Daniel, 7-Fitra Ridwan, 77-Jepri Kurniawan, 6-Wahyu Sukarta, 88-Guilherme Batata, 17-Irfan Bachdim, 10-Yevhen Bokhashvili (72')

Pelatih: Dejan Antonic

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Metta Rahma Melati
Sumber : BolaSport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
16
39
2
Chelsea
17
35
3
Arsenal
17
33
4
Nottm Forest
17
31
5
Bournemouth
17
28
6
Aston Villa
17
28
7
Man City
17
27
8
Newcastle
17
26
9
Fulham
17
25
10
Brighton
17
25
Klub
D
P
1
Persebaya
16
37
2
Persib
15
35
3
Persija Jakarta
16
28
4
PSM
16
27
5
Borneo
16
26
6
Dewa United
16
25
7
Arema
16
25
8
Bali United
15
24
9
Persik
16
24
10
Persita
16
24
Klub
D
P
1
Atlético Madrid
18
41
2
Real Madrid
18
40
3
Barcelona
19
38
4
Athletic Club
19
36
5
Villarreal
18
30
6
Mallorca
19
30
7
Real Sociedad
18
25
8
Girona
18
25
9
Real Betis
18
25
10
Osasuna
18
25
Klub
D
P
1
Atalanta
17
40
2
Napoli
17
38
3
Inter
15
34
4
Lazio
17
34
5
Fiorentina
15
31
6
Juventus
17
31
7
Bologna
16
28
8
Milan
16
26
9
Udinese
16
20
10
Roma
17
19
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
508
2
F. Bagnaia
498
3
M. Marquez
392
4
E. Bastianini
386
5
B. Binder
217
6
P. Acosta
215
7
M. Viñales
190
8
A. Marquez
173
9
F. Morbidelli
173
10
F. Di Giannantonio
165
Close Ads X