BOLASPORT.COM - Komite Olimpiade Indonesia meminta dukungan pengurus cabang olahraga demi melancarkan kampanye Indonesia sebagai tuan rumah Olimpiade.
Komite Olimpiade Indonesia (NOC) mengatakan Rapat Tahunan Anggota Komite Olimpiade Indonesia di Jakarta, Senin (2/3/2020).
Ketua NOC Indonesia Raja Sapta Oktohari mengatakan pihaknya ingin mengajak anggotanya untuk melancarkan kampanye Indonesia sebagai tuan rumah Olimpiade 2032.
Pria yang akrab disapa Okto itu berharap para pengurus cabang olahraga bisa menjangkau dukungan dari negara lain.
"Memang sepertinya masih ada waktu 12 tahun lagi, tetapi faktanya tinggal ada dua Olimpiade lagi setelah Olimpiade di Jepang," kata Okto.
"Makanya kami menggunakan rapat ini untuk mengajak anggota keluarga besar NOC untuk menjangkau dukungan dari negara lain untuk Indonesia sebagai tuan rumah," ucap dia lagi.
Okto mengungkapkan ada sejumlah strategi yang akan diterapkan oleh NOC.
Salah satunya adalah mendukung pemerintah Jepang untuk tetap melaksanakan Olimpiade 2020 pada Juni mendatang.
Baca Juga: Kemenpora Enggan Memberikan Target yang Tidak Masuk Akal kepada Atlet
"Kami sudah bersurat langsung untuk memberi dukungan agar Jepang tetap melaksanakan Olimpiade pada waktunya," ucap Okto
"Ini sekaligus momentum agar NOC bisa berkomunikasi dengan negara-negara pendukung untuk memberi dukungan kepada Indonesia," tuturnya lagi.
Okto juga berharap Rapat Anggota NOC tersebut menjadi ajang adanya perubahan dan perbaikan mekanisme demi melancarkan misi menjadi tuan rumah ajang multicabang tersebut.
"Yang utamanya adalah sosialisasi tentang Olimpiade Tokyo 2020," kata Okto.
"Kita akan menjadikan ajang tersebut untuk promosi terhadap Indonesia 2032. Tentu kita akan melakukan koordinasi terhadap kementerian-kementerian terkait," pungkasnya.
Baca Juga: Presiden IOC Tegaskan Olimpiade Tokyo 2020 Tetap Digelar Tepat Waktu
Baca Juga: Indonesia Siap Gelar L’Etape Indonesia by Tour de France Edisi Perdana
Editor | : | Ardhianto Wahyu Indraputra |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar