BOLASPORT.COM - Pelatih Arema FC, Mario Gomez, memilih tetap tenang dan fokus pada persiapan tim meskipun Virus Corona sudah muncul di Indonesia.
Presiden Republik Indonesia, Joko Widodo, sebelumnya mengumumkan dua orang di daerah, Depok, Jawa Barat, positif terjangkit oleh Virus Corona.
Kabar mengenai dua orang positif Virus Corona disampaikan oleh Joko Widodo, pada Senin (2/3/2020)
Kabar muncul Virus Corona ini pun membuat kompetisi Shopee Liga 1 2020 dibayangi akan dihentikan sementara waktu atau bahkan laga akan digelar tanpa penonton.
Tentu saja apabila kompetisi Shopee Liga 1 2020 terhenti sementara waktu, akibat munculnya Virus Corona, maka klub-klub peserta mendapat dampaknya.
Baca Juga: Komentar K H Yudo Usai Cetak Brace ke Gawang Tira-Persikabo
Terkait munculnya Virus Corona di Tanah Air, pelatih Arema FC, Mario Gomez, menyampaikan pendapatnya.
Mario Gomez sempat menyinggung Virus Corona menjelang laga pekan kedua Shopee Liga 1 2020 antara Arema FC melawan Persib Bandung di Stadion Kanjuruhan, Kabupaten Malang, Jawa Timur, Minggu (8/3/2020).
Dilansir BolaSport.com dari laman Kompas, Mario Gomez memilih untuk tetap tenang dan fokus pada persiapan tim.
Editor | : | Nungki Nugroho |
Sumber | : | Kompas.com, Antaranews |
Komentar