BOLASPORT.COM - Nasib Zlatan Ibrahimovic di AC Milan menjadi tak menentu setelah kabar hengkangnya Chief Football Officer, Zvonimir Boban, dan Direktur Teknik, Paolo Maldini.
Zvonimir Boban dikabarkan akan hengkang dari AC Milan setelah terlibat konflik dengan Eliiot Management, terutama CEO Ivan Gazidis.
Boban menuduh Elliot Management bermain-main di belakangnya dengan rencana mendatangkan Ralf Rangnick sebagai pelatih baru Milan musim depan.
"Kontak dengan Rangnick? Tidak ada pemberitahuan sama sekali. Itu tentu tidak sopan dan tidak elegan. Itu bukan gaya Milan yang saya tahu," kata Zvonimir Boban dilansir BolaSport.com dari Football Italia.
Baca Juga: Soal Kartu Merah, Sergio Ramos Sudah Terkutuk Seperti Ibrahimovic
Berbagai laporan di Italia, termasuk Sky Sport Italia dan Il Corriere della Sera, berspekulasi bahwa Boban dapat dibebaskan dari tugasnya pada malam ini waktu setempat.
Kepergian Boban dari I Rossoneri dikabarkan akan diikuti oleh rekannya, Paolo Maldini.
Hengkangnya duo direktur ini diprediksi akan berimbas pada masa depan Ibrahimovic.
Sebelumnya, Boban dan Maldini berusaha untuk memperpanjang kontrak pemain berpaspor Swedia tersebut hingga 2021.
Editor | : | Dimas Wahyu Indrajaya |
Sumber | : | football italia, Sky Sport Italia |
Komentar