Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Tim Piala Davis Indonesia Pasang Target Menang Melawan Kenya

By Rinaldy Azka Abdillah - Rabu, 4 Maret 2020 | 15:26 WIB
Pelatih tenis Indonesia, Febi Widhianto (tengah), bersama pelatih tenis Kenya, Rosemary Owino (kanan), dan manajer tim Indonesia, Budi Martono (kiri), kala menghadiri jumpa pers sebelum kedua negara bertemu di babak play-off Grup II Dunia Piala Davis yang akan diadakan di Stadion Tenis GBK Senayan, Jumat (6/3/2020)
RINALDY AZKA/BOLASPORT.COM
Pelatih tenis Indonesia, Febi Widhianto (tengah), bersama pelatih tenis Kenya, Rosemary Owino (kanan), dan manajer tim Indonesia, Budi Martono (kiri), kala menghadiri jumpa pers sebelum kedua negara bertemu di babak play-off Grup II Dunia Piala Davis yang akan diadakan di Stadion Tenis GBK Senayan, Jumat (6/3/2020)

BOLASPORT.COM - Indonesia sudah mempersiapkan diri menjelang bergulirnya laga Piala Davis yang akan diadakan di Stadion Tenis Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Jumat dan Sabtu (6-7/3/2020).

Indonesia akan menjamu tamunya dari Afrika, Kenya, di babak play-off Grup II Dunia Piala Davis 2020.

Indonesia selaku tuan rumah berharap dapat mendulang kemenangan pada partai ini.

Sebanyak 12 tim yang menang di babak play-off ini akan bertahan di Grup II Dunia dan 12 tim yang kalah akan terdegradasi bermain di Grup III regional.

Menurut Budi Martono selaku manajer dari tim Piala Davis Indonesia, pihaknya berharap bahwa para pencinta tenis di Indonesia dapat hadir langsung di lokasi pertandingan guna memberikan motivasi kepada para pemain.

"Untuk para pencinta tenis di seluruh Indonesia, mari kita dukung tim Indonesia di ajang Piala Davis ini agar target yang kami berikan dapat tercapai," ucap Budi dalam konferensi pers di Lapangan Tenis Indoor Senayan, Jakarta, Rabu (4/3/2020).

Baca Juga: Mulai Tak Percaya dengan Zidane, Real Madrid Lirik Pochettino

Tim Indonesia sendiri menargetkan setidaknya memenangi tiga pertandingan agar dapat memastikan diri tetap berada di Grup II Dunia Piala Davis.

"Yang pasti target harus menang. Pada hari pertama kami harus bisa menyapu bersih kemenangan dan di hari kedua setidaknya satu kemenangan agar bisa berada di zona aman," tambahnya.

Ketika ditanya persiapan sendiri, Budi mengaku bahwa para pemain bakal benar-benar siap ketika nanti bermain.

"Kami, khususnya para pemain, sudah pasti siap untuk bermain. Pemusatan latihan dan lainnya sudah kami lakukan. Maka dari itu kami menargetkan menang," imbuhnya.

Pelatih Indonesia, Febi Widhianto, mengatakan bahwa dirinya senang dengan turnamen Piala Davis ini, di mana sekarang sudah tidak memberlakukan pembagian zona.

"Yang pasti senang karena sekarang semua negara dapat bertemu di play-off. Sudah jelas lebih kompetitif. Dapat bertemu tim yang lebih bagus agar kita banyak mengetahui kualitas dari para pemain yang ada di belahan bumi lain," ucapnya.

Walaupun seperti itu, Febi mengaku justru masih buta akan peta kekuatan dari Kenya.

"Pertandingan pasti akan menarik karena baik saya maupun pemain belum pernah bertemu satu sama lain. Jadi, kami benar-benar masih buta akan peta kekuatan lawan," jelasnya.

Baca Juga: Resmi Jadwal Pertandingan Arema FC Lawan Persib Bandung Dimajukan

Terkait strategi yang akan digunakan oleh Indonesia, Febi mengaku masih belum memastikan.

Hanya, dirinya akan menurunkan tim terbaik nantinya, termasuk petenis nomor satu Indonesia, Christopher Rungkat.

"Dilihat dari video saat Kenya bermain, mereka menyimpan secara acak pemain unggulannya. Jadi, belum ditentukan penempatannya nanti seperti apa."

"Termasuk Christopher Rungkat yang nantinya akan ikut bermain, tetapi belum tahu akan diturunkan di nomor single atau double. Tunggu saja kepastiannya besok dalam drawing," tutupnya.

Drawing resmi Piala Davis rencananya akan diadakan pada hari Kamis (5/3/2020) pukul 10.00 WIB di Stadion Tenis GBK.

Baca Juga: Big Match Shopee Liga 1 2020 - Deretan Mantan Bersua di Laga Arema Vs Persib dan Persija Vs Persebaya

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : BolaSport.com
REKOMENDASI HARI INI

Shin Tae-yong Panggil Satu Pemain Baru Lagi ke Timnas Indonesia untuk Lawan Jepang dan Arab Saudi? Bukan Asnawi Mangkualam

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
Klub
D
P
1
Barcelona
12
33
2
Real Madrid
11
24
3
Atlético Madrid
12
23
4
Villarreal
11
21
5
Osasuna
12
21
6
Athletic Club
12
19
7
Real Betis
12
19
8
Mallorca
12
18
9
Rayo Vallecano
11
16
10
Celta Vigo
12
16
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X