BOLASPORT.COM - Eks bintang Barcelona dan timnas Brasil, Ronaldinho, kembali berurusan dengan hukum setelah diduga terlibat dalam pemalsuan dokumen paspor ketika berada di Paraguay.
Lama tidak menunjukkan batang hidungnya, eks bintang Barcelona dan timnas Brasil, Ronaldinho, diterpa kabar buruk.
Ronaldinho harus berurusan dengan pihak berwajib kala mengunjungi Paraguay.
Ronaldinho yang turut membawa Brasil juara Piala Dunia 2002, dimintai keterangan bersama kakaknya, Roberto, ketika berada di Resort Yacht & Golf Paraguayo pada Rabu malam (4/3/2020).
Baca Juga: Susah Pulang ke Manchester United, Chris Smalling Diincar 3 Klub Besar
Laporan tersebut disampaikan oleh Kementerian Dalam Negeri Paraguay.
Dilansir BolaSport.com dari La Nacion, dokumen berupa paspor atas nama Ronaldinho dan Roberto ditemukan di hotel di tempat keduanya menginap.
Kedua paspor milik kakak beradik tersebut mencantumkan kewarganegaraan Paraguay, bukan Brasil.
Polisi Paraguay memberikan pernyataan resmi bahwa Ronaldinho beserta rombongannya berada di Paraguay setelah mendapat undangan dari pemilik kasino, Nelson Belotti.
Baca Juga: Tolak Barcelona, Matthijs de Ligt Pilih Juventus Bukan karena Ronaldo
Selain itu, pria berusia 39 tahun tersebut turut dijadwalkan menghadiri sejumlah acara dengan fan dan media di Paraguay.
Kasus hukum yang menjerat Ronaldinho tidak terjadi untuk pertama kalinya.
Former Milan player Ronaldinho has been arrested for entering Paraguay with a forged passport.
— HomeOfMilan (@homeofmilan) March 5, 2020
-Y pic.twitter.com/2XFViZAJFL
Tercatat ia dan sang kakak pernah menjalani sidang di pengadilan Brasil setelah terbukti melakukan pemancingan illegal di kawasan konservasi di Danau Guaiba pada 2015.
Baca Juga: Melati Bertekad 'Panas' sejak Awal All England 2020 Setelah Tak Ikuti German Open
Mereka pun didenda senilai 8,5 juta dolar (sekitar Rp120 miliar) oleh pihak pengadilan.
Namun, keduanya tidak mampu membayar denda yang berujung pada pencabutan paspor sejak 2018 lalu.
Ronaldinho adalah satu dari banyak talenta asal Brasil yang dikenal cemerlang di dunia sepak bola saat masih aktif bermain.
Baca Juga: Sergio Farias Keberatan Jika Persija Dijuluki Tim Bertabur Pemain Bintang
Ia sukses memenangi Ballon d'Or 2005 dan menyabet gelar Pemain Terbaik Dunia versi FIFA dua kali beruntun pada 2004 dan 2005.
Ronaldinho menikmati puncak kariernya ketika bermain bersama Barcelona dengan mencatatkan 145 penampilan dan mencetak 70 gol di berbagai ajang pada 2003-2008.
Kariernya mulai meredup setelah meninggalkan AC Milan untuk kembali membela klub-klub Brasil, Flamengo, Atletico Mineiro, Fluminense, hingga menjajal Liga Meksiko bersama Queretaro.
Ronaldinho memutuskan gantung sepatu pada 16 Januari 2018.
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | La Nacion |
Komentar