BOLASPORT.COM - Babak pertama, Juventus Vs Inter berakhir tanpa gol di Allianz Stadium, Minggu (8/3/2020).
Pertandingan yang bertajuk Derbi d'Italia ini sebelumnya diundur pada akhir pekan lalu karena masih merebaknya virus corona di Italia.
Alhasil, kini laga tersebut dilangsungkan tanpa penonton dan tertutup.
Inter mendapat peluang pertama saat laga baru berjalan dua menit.
Matias Vecino melepaskan sepakan keras dari luar kotak penalti namun arahnya masih melambung tinggi di atas mistar gawang.
Setelah peluang itu, praktis Inter ada di bawah tekanan Juventus.
Matthijs de Ligt berhasil menyambut tendangan pojok, namun Samir Handanovic berhasil menepis bola pada menit ke-7.
Enam menit berselang, giliran Cristiano Ronaldo melepaskan sepakan keras setelah melakukan solo-run, tapi tendangannya tepat mengarah ke pelukan Handanovic.
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | Legaseriea.it |
Komentar