BOLASPORT.COM - Pelatih PSM Makassar, Bojan Hodak, mengatakan tidak menurunkan Miswar Saputra bukan karena alasan blunder pada laga melawan Shan United.
Sebelumnya, penjaga gawang PSM Makassar, Miswar Saputra, melakukan blunder saat timnya bersua Shan United pada laga kedua Grup H Piala AFC 2020.
Miswar keliru mengantisipasi bola hasil sepakan Htet Phyo Wai.
Beruntung PSM akhirnya bisa memenangi pertandingan dengan skor 3-1 atas Shan United di Stadion Madya, Kompleks Gelora Bung Karno, Jakarta Pusat, pada 26 Februari 2020.
Namun, performa kiper berusia 23 tahun itu tetap mengundang perhatian.
Baca Juga: Kaya FC-Iloilo Akui Kurang Beruntung Ditahan Imbang PSM Makassar
Pasalnya, hal serupa juga dilakukan Miswar ketika PSM menghadapi Tampines Rovers pada laga perdana Grup H Piala AFC 2020.
Ketika itu, kiper yang musim 2019 merumput untuk Persebaya Surabaya tersebut juga tidak mampu membendung bola tendangan Boris Kopitovic yang sebenarnya sudah dalam penguasaannya.
Selepas kejadian tersebut, Miswar jarang mendapatkan kesempatan bermain di bawah mistar gawang PSM.
Editor | : | Nungki Nugroho |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar