BOLASPORT.COM - Pelatih PSS Sleman, Dejan Antonic, menargetkan timnya bisa mendapatkan poin saat menghadapi Persib Bandung pada laga ketiga Shopee Liga 1 2020 di Stadion Si Jalak Harupat, Soreang, Kabupaten Bandung, Jawa Barat, Minggu (15/3/2020).
Dejan Antonic mengatakan laga ini akan menjadi pertandingan yang berat bagi PSS Sleman.
Sebab, dalam dua laga sebelumnya PSS Sleman dihadapkan pada hasil yang kurang baik.
Baca Juga: Unggah Kemenangan, Instagram Kalteng Putra Dibanjiri Tagihan Gaji dari Mantan Pemain
Pada laga perdana, tim berjulukan Elang Jawa itu ditumbangkan PSM Makassar dengan skor 1-2 di Stadion Andi Matalatta, Makassar, Sulawesi Selatan.
Sementara laga terakhir PSS Sleman hanya bermain imbang 0-0 saat menjamu Tira Persikabo di Stadion Maguwoharjo, Sleman.
Tak hanya itu, pada laga uji coba sebelum Shopee Liga 1 2020 digelar, keduanya telah saling beradu.
Kala itu, PSS Sleman ditumbangkan Maung Bandung dengan skor 0-2.
Untuk itu, Dejan Antonic mengatakan saat ini ia sedang fokus menyiapkan taktik dan strategi melawan Persib Bandung.
Ia juga menambahkan akan ada istirahat dua pekan bagi para pemain PSS Sleman setelah laga melawan Persib.
Mengenai kekalahan waktu laga pramusim tidak bisa jadi tanggung jawabnya.
Baca Juga: Faktor yang Membuat Bali United Kalah Telak dari Ceres Negro
Sebab waktu itu PSS Sleman masih dipegang Eduardo Perez yang langsung mundur sebelum Shopee Liga 1 2020 digelar.
"Kami langsung fokus pada Persib dan setelahnya ada waktu libur kompetisi dua minggu."
"Waktu tersebut kami harus tambah latihan dan kami banyak waktu untuk berkumpul sehingga bagus ke depannya," ucap Dejan Antonic di Twitter PSS Sleman.
Baca Juga: Pesan Persib Bandung untuk Para Suporter Terkait Antisipasi Virus Corona
Sementara itu, disisi lain pelatih Persib Bandung, Robert Rene Alberts, enggan menatap sebelah mata PSS Sleman.
"Kami harus lebih meningkatkan konsentrasi agar tetap konsisten. Tidak ada menganggap enteng lawan, semua lawan sama," ujar Robert.
Editor | : | Mochamad Hary Prasetya |
Sumber | : | Tribunjabar.co.id |
Komentar