BOLASPORT.COM - Bek Persija Jakarta, Marco Motta, mengaku sangat sedih dengan mewabahnya virus corona (Covid-19) di Italia. Meski begitu, ia terus memberi dukungan untuk masyarakat di sana.
Wabah virus corona saat ini memang menjadi momok yang menakutkan bagi publik dari segala sudut negara.
Salah satunya Italia, yang positif terkonfirmasi virus corona sebanyak 15.113 kasus dengan jumlah kematian 1.016 jiwa, menurut data dari Kementerian Kesehatan Republik Indonesia pada Jumat (13/3/2020).
Jumlah tersebut sangat mengkhawatirkan, bahkan membuat pertandingan di kompetisi Serie A dihentikan untuk sementara waktu.
Kabar buruk itu pun membuat pemain yang berasal dari kota Merate, Italia, Marco Motta, sangat tidak suka dengan apa yang terjadi di negaranya.
Baca Juga: BREAKING NEWS - Masih Belum Berhenti, Striker Fiorentina Positif Virus Corona
Baca Juga: BREAKING NEWS - Lagi, 4 Pemain Sampdoria Terinfeksi Virus Corona
Kekacauan akibat adanya virus corona juga ujung-ujungnya membuat akses keluar masuk ke Italia ditutup sehingga membuatnya galau.
Hal itu karena keluarga besarnya masih berada di Italia, walaupun dua anak dan istri Marco Motta memang sudah ada bersamanya di Jakarta.
Hal itu membuatnya saat ini merasa sedih dan kerap kali memikirkan situasi yang ada di Italia.
“Saya tidak suka dengan situasi yang dialami oleh negara saya saat ini. Saya sangat dekat dengan yang ada di Italia saat ini, selalu ada di pikiran dan hati setiap hari,” kata Marco Motta saat ditemui BolaSport.com, usai official training di Stadion Perguruan Tinggi Ilmu Kepolisian (PTIK), Melawai, Jakarta Selatan, Jumat (13/3/2020).
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar