Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

All England Open 2020 - Aksi Tengil Berujung Kalah, Penakluk Jonatan Christie Gagal ke Final

By Agung Kurniawan - Sabtu, 14 Maret 2020 | 18:58 WIB
Pebulu tangkis Malaysia, Lee Zii Jia
TWITTER.COM/BA_MALAYSIA
Pebulu tangkis Malaysia, Lee Zii Jia

BOLASPORT.COM - Pemain tunggal putra Malaysia, Lee Zii Jia, gagal melaju ke babak final All England Open 2020 gara-gara kesalahan kecil yang dilakukan.

Lee Zii Jia menjadi salah satu debutan terbaik pada All England Open 2020.

Pebulu tangkis berusia 21 tahun tersebut berhasil melewati adangan pemain papan atas dunia hingga akhirnya mencapai semifinal.

Mulai dari andalan Indonesia, Jonatan Christie, pada babak pertama hingga jagoan China, Chen Long, pada perempat final, semuanya sukses disingkirkan oleh Lee.  

Baca Juga: Sedihnya Daniel Ricciardo Batal Tampil di Rumah Sendiri karena Wabah Virus Corona

Sayangnya, Lee harus mengubur mimpi mencapai podium tertinggi setelah takluk dari wakil Denmark, Viktor Axelsen, pada semfinal.

Bertanding di Arena Birmingham, Sabtu (14/3/2020) Lee Zii Jia takluk dengan skor akhir 21-17, 13-21, 19-21 dari Axelsen dalam tempo 73 menit.

Pertandingan langsung berjalan sengit pada awal gim pertama. Lee yang berstatus underdog sukses membuat Axelsen kerepotan.

Setelah saling bergantian mencetak angka, momentum berhasil direbut oleh Axelsen yang menutup perlawanan Lee Zii Jia pada interval pertama dengan skor tipis 11-10.

Selepas jeda, pemain tunggal putra nomor satu Malaysia itu sanggup memperbaiki penampilannya sebelum merebut kemenangan pada gim pertama.

Setelah saling berbagi angka sebanyak dua kali pada awal gim kedua, Axelsen mengambil alih momentum dengan selalu memimpin dalam perolehan angka

Walau sempat tiga kali tertahan, finalis All England Open tahun lalu tersebut berhasil merebut interval kedua dengan skor 11-8.

Usai jeda, laju dominasi Axelsen dalam perolehan angka kian tak terbendung.

Baca Juga: Rapat Khusus Bahas Virus Corona, Kemenkes Kembalikan Semua pada Kemenpora

Hingga akhirnya, unggulan kedua All England Open 2020 tersebut mampu memaksa Lee Zii Jia memainkan gim ketiga.

Mengawali laga gim ketiga dengan tampil dominan, perolehan angka Lee Zii Jia perlahan-laha didekati oleh Axelsen.

Selepas masa interval, kedua tunggal putra tersebut kembali saling bergantian mencetak angka untuk menyamakan kedudukan.

Momentum berhasil diraih oleh Viktor Axelsen saat laga gim ketiga memasuki masa-masa krusial. Namun begitu, Lee juga tak mau kalah dan memberi perlawanan sengit.

Baca Juga: PBSI Jelaskan Nasib Indonesia Open Usai BWF Hentikan Sementara Turnamen Bulu Tangkis

Lee bahkan sempat memimpin saat momen kritis, tepatnya ketika kedudukan 19-18. Sayangnya, pil pahit harus ditelan Lee karena kesalahan sendiri.

Kesempatan mencetak match point didapat Lee ketika Axelsen melakukan pengembalian yang tidak sempurna saat skor sama kuat 19-19.

Kok yang dilepaskan oleh Axelsen hanya sampai ke bibir net. Lee yang terlalu bersemangat lantas menyambar kok dengan jump smash.

Sayangnya, aksi Lee berbuah petaka karena umpire menilai raket Lee masuk ke daerah permainan Axelsen. Match point justru jatuh ke tangan Axelsen. 

Axelsen yang berada di atas angin sanggup menutup perlawanan Lee untuk memastikan diri kembali memijak final All England Open 2020.

Baca Juga: Resmi, NBA Untuk Sementara Waktu Hentikan Kompetisi Musim 2020

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Dunia sedang melewati masa sangat sulit yang menuntut kepedulian dan perhatian terbaik dari kita semua," tulis Ronaldo sembari menyematkan tautan dari WHO (World Health Organization). "Saya berbicara kepada Anda hari ini bukan sebagai pesepak bola melainkan sebagai seorang anak, ayah, dan manusia yang peduli dengan perkembangan terkini di seluruh dunia." "Penting bagi kita semua mengikuti saran dari WHO dan lembaga-lembaga berwenang lain untuk menangani situasi saat ini." "Melindungi kehidupan manusia harus menjadi prioritas di atas segalanya." "Saya ingin menyampaikan belasungkawa saya kepada mereka yang kehilangan orang-orang yang dekat dengan mereka, solidaritas saya kepada mereka yang memerangi virus corona seperti rekan setim saya Daniele Rugani dan dukungan juga saya berikan kepada para profesional kesehatan yang luar biasa, membahayakan hidup mereka sendiri demi menyelamatkan nyawa orang lain." @cristiano #cr7 #cristiano #cristianoronaldo #dainelerugani #rugani #juventus #realmadri #lionelmessi #messi #covid19 #VirusCorona #ncov2019 #Bolastylo #superballid #gridnetwork

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Ardhianto Wahyu Indraputra
Sumber : touramentsoftware.com
REKOMENDASI HARI INI

Undian Kualifikasi Piala Asia 2027 - Vietnam Beruntung Tak Satu Grup dengan Thailand

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Borneo
10
21
2
Persebaya
10
21
3
Persib
10
20
4
Bali United
10
20
5
Persija Jakarta
10
18
6
Arema
11
18
7
PSM
11
18
8
PSBS Biak
10
15
9
Persik
10
15
10
Persita
10
15
Klub
D
P
1
Barcelona
13
33
2
Real Madrid
12
27
3
Atlético Madrid
13
26
4
Villarreal
12
24
5
Osasuna
13
21
6
Athletic Club
13
20
7
Real Betis
13
20
8
Real Sociedad
13
18
9
Mallorca
13
18
10
Girona
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X