BOLASPORT.COM - Kejadian unik terjadi kala Bhayangkara FC menghadapi Persija Jakarta pada pekan ketiga Shopee Liga 1 2020 di Stadion PTIK, Melawai, Jakarta Selatan, Sabtu (14/3/2020).
Pertandingan yang digelar tanpa penonton itu justru tidak menyurutkan para pendukung Persija Jakarta, The Jak Mania untuk mendukung timnya bermain.
Terlihat beberapa pendukung Persija Jakarta mencuri-curi kesempatan untuk menonton pertandingan dari atas pohon dan tembok yang berada di sekitar Stadion PTIK.
Ada empat sampai lima pendukung lebih yang terus menyuarakan dukungannya untuk tim berjulukan Macan Kemayoran itu.
Baca Juga: Umuh Muchtar Optimis Persib Bandung Juara Shopee Liga 1 2020
Dengan menggunakan seragam kebesaran Persija Jakarta, The Jak Mania bersemangat menonton pertandingan walau harus memanjat pohon dan tembok terlebih dahulu.
Bahkan kala Evan Dimas berhasil membobol gawang Awan Setho pada menit ke-64, para The Jakmania turut merayakan gol tersebut dengan melantunkan lagu-lagu yang dapat membuat para pemain Persija Jakarta untuk lebih bersemangat lagi.
Hujan deras pun tidak menyurutkan para pendukung yang identik dengan warna orange itu untuk berhenti bernyanyi.
Menurut salah satu The Jak Mania yang turut hadir langsung di stadion mengatakan bahwa dirinya tidak peduli dengan keadaan yang ada.
Editor | : | Mochamad Hary Prasetya |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar