BOLASPORT.COM - Laga pekan Ketiga Shopee Liga 1 antara PSIS Semarang melawan Arema FC di Stadion Moch Soebroto, Magelang, Sabtu (14/3/2020), diwarnai kericuhan antar suporter.
Penyebab terjadinya kericuhan diduga lantaran ada oknum yang sengaja merusak hubungan baik antara suporter PSIS dan Arema FC.
Baca Juga: CEO PSIS Sebut Kerusuhan Terjadi Karena Oknum Aremania Mengamuk
CEO PSIS, Yoyok Sukawi, mengatakan bahwa dirinya sempat terkejut dengan aksi kericuhan.
"Iya, itu oknum Aremania mengamuk," kata Yoyok Sukawi.
"Ini menjadi kerugian bagi PSIS Semarang. Padahal Semarang dan Malang tidak ada masalah loh," ucap Yoyok.
Padahal sebelumnya hubungan antar kedua suporter terbilang baik, dengan adanya oknum itu akan berakibat tercorengnya tali persaudaraan yang dijalin kedua pihak.
"Begitulah, kayaknya oknum Aremania yang berangkat ini yang reseh-reseh, bukan yang biasanya sopan. Tidak tahu saya ada apa ini," ucapnya.
Sementara itu, adanya oknum yang berulah itu juga dibenarkan oleh wakil ketua panpel pertandingan, Pujianto.
Editor | : | Nungki Nugroho |
Sumber | : | Tribunjateng.com |
Komentar