BOLASPORT.COM - Kegemilangan striker pinjaman Manchester United, Odion Ighalo, dalam mencetak gol tak lepas dari dua sosok legenda tim berjuluk Setan Merah tersebut.
Publik sepak bola sempat dikejutkan dengan transfer nyeleneh Manchester United pada jendela transfer musim dingin 2020.
Pada detik-detik akhir bursa transfer musim dingin Liga Inggris, Manchester United mendatangkan striker Shanghai Shenhua, Odion Ighalo, dengan status pinjaman hingga akhir musim 2019-2020.
Transfer Odion Ighalo yang dilakukan Manchester United dipandang sebelah mata oleh banyak kalangan tak terkecuali oleh pendukung mereka sendiri.
Baca Juga: Klopp Disarankan Tendang Satu Pemain yang Tak Layak Main di Liverpool
Penyerang 30 tahun tersebut dinilai tidak memiliki sepak terjang bermain di klub besar selama berkarier sebagai pesepak bola profesional.
Namun, pandangan miring tersebut dimentahkan oleh penampilan apik Ighalo kala dipercaya tampil oleh Ole Gunnar Solskjaer.
Dari delapan penampilannya di berbagai ajang, Ighalo sukses menyarangkan 4 gol.
Terbaru, ia turut mencetak 1 gol kala membantu tim Setan Merah menang 5-0 atas LASK pada laga leg pertama babak 16 besar Liga Europa.
Editor | : | Septian Tambunan |
Sumber | : | Transfermarkt, BEIN Sports |
Komentar