Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Debut Mengesankan, Persiraja Banda Aceh Dapat Guyuran Bonus

By Faizal Rizki Pratama - Selasa, 17 Maret 2020 | 08:15 WIB
Ilustrasi berita Shopee Liga 1 2020.
NDARU GUNTUR/BOLASPORT.COM
Ilustrasi berita Shopee Liga 1 2020.

BOLASPORT.COM - Persiraja Banda Aceh menjadi satu-satuya tim yang belum pernah kebobolan di Shopee Liga 1 2020 hingga pekan ketiga berlangsung.

Sebagai kontestan anyar di Shopee Liga 1 2020, Laskar Rencong, julukan Persiraja Banda Aceh, langsung mencuri perhatian lewat performa mereka.

Terutama adalah lini pertahanan mereka yang patut mendapatkan sorotan dan apresiasi.

Hingga pekan ketiga Shopee Liga 1 2020, gawang yang dijaga oleh Fakhrurrazi Quba itu belum bergetar satu kali pun.

Baca Juga: Hari Nur Yulianto Buka Keran Gol, Pelatih PSIS Punya Misi Lebih

Tiga kali melewati pertandingan, tiga kali Persiraja mengalami nirbobol.

Persiraja berturut-turut menahan Bhayangkara FC 0-0 (29/2/2020) dan Madura United 0-0 (9/3/2020) serta terakhir mengalahkan Persik Kediri 1-0 (14/3/2020).

Bukan hal sepele bagi Fakhrurrazi Quba untuk menjaga gawang timnya tetap bersih dari kebobolan.

Pasalnya, lawan yang mereka hadapi di tiga pekan awal bukan tim semenjana.

Bhayangkara FC dan Madura United memiliki penyerang yang berkualitas sedangkan Persik Kediri bertarung di kandangnya sendiri.

Baca Juga: Sebelum All England Open 2020, Hanya Sekali Minions dan Daddies Disingkirkan Lawan yang Sama

Dilansir dari Serambinews.com, Laskar Rencong yang baru saja mengandaskan Persik Kediri di kandang lawan mendapatkan guyuran bonus oleh presiden klub, Nazaruddin Dekgam.

Nazaruddin bersyukur dan bangga kepada seluruh pemain atas raihan prestasi timnya tersebut di awal kompetisi Shopee Liga 1 2020.

"Hari ini semua pemain jadi bintang, saya tidak peduli berapa pun kartu dan warna apapun kartunya yang didapatkan pemain Persiraja di laga tadi, kalian hebat."

Saya pastikan bonus Rp100 juta untuk hasil ini,” ujar Nazaruddin dikutip BolaSport.com dari Serambinews.com.

Bonus ini akan menjadi pelecut semangat bagi Assanur Rijal dkk untuk mengarungi kompetisi Shopee Liga 1 2020 yang pasti jauh lebih berat ke depannya.

Kompetisi Liga 1 dan Liga 2 saat ini harus dihentikan sementara terkait adanya wabah virus corona di seluruh dunia.

Baca Juga: Libur Jeda Kompetisi, Aji Santoso Minta Pemainnya Tidak Lakukan Ini

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : serambinews.com
REKOMENDASI HARI INI

Kevin Diks Undang Para Jurnalis Denmark ke Laga Timnas Indonesia vs Bahrain: Saya Ingin Mereka Rasakan Atmosfer Istimewa GBK

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136