BOLASPORT.COM- Para pemain Persib Bandung mendapat jatah libur tiga hari usai dinyatakan negatif terjangkit virus corona.
Kesempatan itu digunakan sebagian besar pemain Persib Bandung untuk pulang ke kampung halaman.
Para pemain Persib Bandung akhirnya telah menjalani rangkaian tes pemeriksaan virus corona pada Senin (16/3/2020).
Baca Juga: Manajer Bhayangkara FC Cukup Kecewa Timnya Jauh dari Target
Hasilnya keseluruhan tim dinyatakan negatif terjangkit virus corona.
Kepastian itu dijelaskan oleh Dokter tim Persib, Rafi Ghani.
Meskipun begitu pihaknya tetap menghimbau agar para pemain dapat tetap menjaga kesehatan dan menekankan prosedur-prosedur pencegahan virus covid-19 ini.
"Alhamdulillah kami sudah memeriksa Covid-19 dan hasilnya semua tidak ada yang terkena virus corona. Jadi, saya tetap mengimbau agar semua pemain menjaga daya tahan tubuhnya," kata Rafi Ghani dikutip BolaSport.com dari Kompas.com.
Baca Juga: Tak Ada Nama Ronaldo dalam Daftar Pemain Terbaik Versi Guendogan
"Mereka harus tetap berperilaku hidup bersih dan sehat supaya virus ini yang begitu mewabah cepat bisa diatasi dan semua tidak terpapar," kata Rafi.
Editor | : | Mochamad Hary Prasetya |
Sumber | : | Kompas.com |
Komentar