BOLASPORT.COM - Pebulu tangkis ganda putra Indonesia, Hendra Setiawan, menyebut targetnya bersama Mohammad Ahsan dalam Olimpiade Tokyo 2020.
Olimpiade Tokyo 2020 akan berlangsung pada 24 Juli-9 Agustus mendatang.
Hendra Setiawan menjadi salah satu wakil Indonesia yang diharapkan bisa membawa pulang medali dari pesta olahraga empat tahunan itu.
Merebut medali Olimpiade memang bukan pengalaman baru bagi Hendra. Pada Olimpiade 2008 di Beijing, dia meraih emas bareng Markis Kido.
Peluang Hendra pada tahun ini juga terbilang besar berkat penampilan kompetitif yang ditunjukkannya bareng rekan duetnya sekarang, Mohammad Ahsan.
Ahsan/Hendra kini menempati ranking kedua dunia. Pasangan juara dunia tersebut juga sudah lolos duluan dalam kualifikasi Olimpiade 2020.
Kendati memiliki bekal yang cukup, pebulu tangkis berusia 35 tahun itu memilih realistis saat memasang target di Olimpiade 2020.
"Target pulang bisa bawa medali ke Tanah Air, apa aja lah medalinya," kata Hendra dilansir BolaSport.com dari Antara News.
Baca Juga: Libur Diperpanjang, Aji Santoso Izinkan Pemain Persebaya Pulang Kampung
Target meraih medali dari Olimpiade 2020 bukan satu-satunya masalah yang sedang dipikirkan Hendra Setiawan.
Pemain jebolan PB Jaya Raya itu juga mengkhawatirkan kemungkinan bertanding di tengah ancaman wabah virus corona.
Seperti diberitakan BolaSport.com sebelumnya, pandemi virus corona memaksa Federasi Bulu Tangkis Dunia (BWF) menunda seluruh turnamen untuk sementara.
Kejuaraan Asia 2020 yang menjadi event terakhir untuk kualifikasi Olimpiade 2020 juga ditunda dari jadwal semula pada 21-26 April.
Baca Juga: Juan Mata Ajak Dunia Sepak Bola Tenang Sikapi Pandemi Virus Corona
"Semoga saja [pandemi] sudah selesai jadi bisa main di Olimpiade dengan tenang. Saya juga was-was kalau harus bertanding di tengah wabah virus corona," ucap Hendra.
"Situasi sekarang enggak sesuai buat dilakukan pertandingan, untungnya, kualifikasi sudah ditunda semua, baguslah."
"Bagi saya dan Ahsan juga enggak masalah karena kami sudah memastikan tiket Olimpiade Tokyo 2020," katanya menambahkan.
Hendra dan Ahsan saat ini tengah menjalani isolasi mandiri selama 14 hari sejak pulang dari ajang All England Open 2020 pada Minggu (15/3/2020).
Baca Juga: Legenda Man United Sebut Bruno Fernandes Selalu Menuntut Rekan Satu Tim
Editor | : | Ardhianto Wahyu Indraputra |
Sumber | : | antaranews.com |
Komentar