BOLASPORT.COM - Barcelona disebut memiliki rencana memperkuat skuadnya di beberapa posisi, salah satunya bek kiri.
Dilansir BolaSport.com dari Sport, Barcelona berencana untuk memperkuat beberapa posisi dalam skuadnya.
Salah satunya adalah sektor sayap kiri, khususnya pada bagian belakang,
Rencana tersebut kabarnya akan diwujudkan pada bursa transfer musim panas 2020.
Oleh sebab itu, Barcelona mencari-cari pemain yang sekiranya bisa memenuhi keinginan mereka.
Baca Juga: Digoda Rp 1,2 Triliun dan Gelandang Idaman Conte, Inter Milan Tak Gubris Barcelona
Pencarian Barcelona terhenti pada satu pemain, yakni bek kiri milik FC Porto, Alex Telles.
Pemain yang menjabat sebagai deputi kapten Porto itu dilihat Barcelona sebagai kandidat dengan kriteria sesuai harapan.
Tak mengherankan Barcelona merasa seperti itu, mengingat kontribusi gol Telles untuk Porto pada musim 2019-2020 cukup tinggi.
Editor | : | Septian Tambunan |
Sumber | : | Opta |
Komentar