BOLASPORT.COM - Di tengah dihentikannya kompetisi Liga 1 2020 akibat corona, penyerang Tira-Persikabo, Silvio Escobar mengaku setiap hari dirinya tetap berkeringat.
Hal itu dilakukannya demi menjaga kondisi tubuhnya agar tetap fit dan tidak mengalami kemunduran dalam segi fisik.
Salah satu hal yang dilakukannya yaitu joging dan latihan di sekitar rumahnya.
"Setiap hari tetap berkeringat latihan di sekitar rumah saja, joging, dan lain-lain," ucapnya pemain naturalisasi ini.
Baca Juga: Berat Badan Pemain Bertambah, Manajemen Tira Minta Tetap Jaga Kondisi
Menurutnya penghentian kompetisi bukan menjadi alasan untuknya.
Menurutnya itu semua ia lakukan karena arahan yang diberikan oleh pelatih dari Tira-Persikabo, Igor Kriushenko.
"Sesuai dengan arahan pelatih sebelum libur kemarin," ujar Silvio Escobar.
"Walaupun kompetisi dan latihan di hentikan saya tetap jaga kondisi di rumah sendiri dengan berlatih sendiri," kata mantan pemain Persija ini.
Silvio Escobar menjadi pemain anyar Tira-Persikabo usai di datangkan dari Persija Jakarta pada awal kompetisi Liga 1 2020.
Sebelumnya Silvio Escobar dipinjamkan oleh Persija Jakarta ke PSIS Semarang dan Mitra Kukar pada putaran satu dan dua kompetisi Liga 1 2019.
Baca Juga: Penyerang Persib Bandung Imbau Semua Orang untuk Berdiam di Rumah
Pada pertandingan terakhir sebelum kompetisi dihentikan, pemain kelahiran Paraguay ini berhasil mencetak gol debutnya di tahun ini.
Gol tersebut ia cetak pada menit ke-83 usai timnya berhasil mengalahkan Persik Kediri di Stadion Pakansari, Cibinong, Kabupaten Bogor, dengan skor akhir 3-1.
Kemenangan tersebut juga sekaligus membuat Tira-Persikabo bertengger di posisi ke-10 klasemen sementara dengan empat poin hasil dari satu kali imbang, satu kali kalah dan satu kali menang.
Baca Juga: Lawan Virus Corona, Bonek Turun Aksi dengan Lakukan Penyemprotan Disinfektan
Lihat postingan ini di InstagramSalah satu tindakan berkelas Leo di luar lapangan. . #messi #covid_19 #gridnetwork
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar