BOLASPORT.COM - Tiga otoritas sepak bola Inggris yakni FA, Premier League dan English Football League (EFL) saat ini sedang menggodok rencana untuk menyelesaikan musim 2019-2020 mulai Juli 2020.
Dikutip BolaSport.com dari Football London, Liga Inggris bisa mulai kembali pada Juli 2020 dan selesai dalam 4 hingga 6 pekan.
Gelaran Liga Inggris musim 2019-2020 harus ditangguhkan karena wabah virus corona.
Waktu penangguhannya pun tidak sebentar, terhitung mulai 11 Maret kemarin sampai 30 April mendatang.
Itu berarti sama dengan menunda sekitar tujuh pekan pertandingan Liga Inggris.
Baca Juga: Pandemi Covid-19, Spaso Habiskan Waku Libur dengan Keluarga
Rencana penyelesaian Liga Inggris selama 4-6 minggu mulai Juli 2020, dikatakan bisa terlaksana andai pandemi virus Corona tidak semakin memburuk.
Liga Inggris menyisakan 9 pekan hingga 10 pekan karena rata-rata tim sudah menyelesaikan laga hingga 29 pekan.
Seluruh laga kabarnya akan dilangsungkan dengan tertutup tanpa penonton.
Namun hal tersebut membuat pemain yang habis kontraknya pada Juni 2020 akan bermasalah.
Beberapa pemain klub-klub raksasa Premier League seperti Willian, David Silva, Jan Vertonghen, Olivier Giroud dan Adam Lallana habis kontraknya pada Juni 2020.
Legenda Manchester United, Gary Neville pun memberikan saran kepada otoritas sepak bola Inggris untuk mengizinkan perpanjangan secara temporer bagi kontrak pemain yang habis bulan Juni.
"Perpanjang kontrak pemain untuk menyelesaikan musim 2019-2020, dan berikan paket bantuan keuangan untuk klub yang membutuhkan," cuit Neville di twitter bersama dengan 4 poin lain untuk menyelamatkan musim 2019-2020.
Baca Juga: Liverpool Akal Jual Salah Satu Pemain Sayap ke Klub Liga Spanyol
-finish this season in a short time frame when safe
-condense next season if needed
-open transfer window from May and run it all the way through 20/21 to give clubs agility
-extend player contracts to complete 19/20
-financial packages for clubs in need inc non-league— Gary Neville (@GNev2) 28 March 2020
Saat ini badan sepak bola Eropa (UEFA) juga sedang menyusun rencana untuk menggelar liga-liga domestik.
Hasilnya, Presiden UEFA, Aleksander Ceferin, setelah bekerja sama dengan federasi nasonal negara anggota, memperkirakan kapan sepak bola di seluruh Eropa bergulir kembali.
Menurut Ceferin, kompetisi paling cepat bisa dimulai lagi pada pertengahan Mei.
Akan tetapi, itu bukan satu-satunya opsi yang dirancang oleh Ceferin, terdapat dua kemungkinan lain yang bisa diterapkan.
"Saat ini, tidak ada yang tahu kapan pandemi ini akan berakhir," ujar Ceferin seperti dikutip BolaSport.com dari Football Espana.
“Kami sedang mengerjakan Rencana A, B dan C, yang bisa melihat pemulihan kompetisi pada pertengahan Mei, pada Juni atau pertengahan Juni."
"Namun, jika kita tidak dapat melakukannya dengan salah satu dari tanggal-tanggal ini, musim tetap tidak akan berakhir (saat ini juga)," kata Ceferin menambahkan.
Baca Juga: Update Jadwal Baru Olimpiade 2020, Panitia Berharap Ditunda Setahun
Pernyataan ini sekaligus mengisyaratkan bahwa opsi utama dari UEFA adalah melanjutkan dan menyelesaikan Liga-liga pada musim 2019-2020.
Untuk itu, mereka memilih menunda pesta sepak bola Eropa, Euro 2020, ke musim panas tahun depan.
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | Football Espana, Football London |
Komentar