BOLASPORT.COM - Mantan pelatih timnas Indonesia, Simon McMenemy, mengikuti satu tantangan di Twitter dengan mengunggah momen ketika melawan Vietnam di Piala AFF 2010.
Mantan pelatih timnas Indonesia, Simon McMenemy, tidak ingin ketinggalan dengan tren yang sedang beredar di Twitter.
Tren tersebut berupa tantangan untuk mengunggah momen dalam sepak bola yang berkesan bagi dirinya tanpa disertai keterangan apapun.
Baca Juga: Ronaldo atau Messi, Ternyata ini Pilihan Seorang Pele
If you are a football person please join the challenge of posting a football photo. Just one picture, no description. Please copy the text in your status, post a picture and look at some great memories/pictures pic.twitter.com/NsU0OBXRq8
— Simon McMenemy (@Simcm7) March 28, 2020
Pelatih asal Skotlandia tersebut menjawab tantangan itu dengan mengunggah momen kala dirinya masih menukangi timnas Filipina di Piala AFF 2010.
Saat itu, timnas Filipina bertemu dengan timnas Vietnam di pertandingan kedua Grup B.
Pertandingan berakhir dengan kemenangan untuk The Azkals setelah Christopher Greatwitch dan Philip Younghusband berhasil mencetak masing-masing satu gol ke gawang Vietnam.
Kemenangan 2-0 itu juga membantu timnas Filipina lolos dari fase grup dengan status runner-up sebelum dikalahkan timnas Indonesia 0-2 di semi final.
Dalam foto unggahannya, Simon tampak berusaha menyalami pelatih timnas Vietnam saat itu, Henrique Calisto.
Editor | : | Nungki Nugroho |
Sumber | : |
Komentar