BOLASPORT.COM - Popularitas yang dirasakan dua petarung UFC saat ini, Khabib Nurmagomedov (Rusia) dan Conor McGregor (Republik Irlandia), rupanya belum berbanding lurus dengan rekor jumlah kemenangan.
Dilansir BolaSport.com dari Sportbible, tak ada nama Khabib Nurmagomedov dan Conor McGregor dalam daftar peraih kemenangan terbanyak pada ajang tarung bebas UFC.
Hal ini terjadi karena baik Nurmagomedov maupun McGregor sama-sama jarang bertarung.
Nurmagomedov misalnya.
Dia melakoni debut pertarungan UFC melawan Kamal Shalorus pada 20 Januari 2012.
Baca Juga: Via Rapid Test, Semua Atlet Pelatnas Cipayung Negatif Virus Corona
Kala itu, Nurmagomedov berhasil mengalahkan Shalorus melalui submission.
Setelahnya, petarung berjulukan The Eagle tersebut meraih 12 kemenangan lagi.
Di sisi lain, McGregor memulai debut pertarungan pada UFC dengan melawan Marcus Brimage pada 6 April 2013.
Editor | : | Diya Farida Purnawangsuni |
Sumber | : | Sportbible.com |
Komentar