Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Ini Alasan Khabib Nurmagomedov Sebut Tyson Fury Legenda Tinju

By Fauzi Handoko Arif - Jumat, 3 April 2020 | 16:05 WIB
Petarung UFC asal Rusia, Khabib Nurmagomedov, saat jumpa pers jelang pertandingan melawan Tony Ferguson pada ajang UFC 249.
twitter.com/Sportsgriduk
Petarung UFC asal Rusia, Khabib Nurmagomedov, saat jumpa pers jelang pertandingan melawan Tony Ferguson pada ajang UFC 249.

BOLASPORT.COM - Petarung UFC asal Rusia, Khabib Nurmagomedov, mengungkapkan alasan menyebut Tyson Fury (Inggris) sebagai legenda tinju

Khabib Nurmagomedov dan Tyson Fury mempunyai karier bertarung yang mirip.

Kedua petarung tersebut sama-sama belum terkalahkan selama karier bertanding.

Fury sudah melakoni 31 pertandingan, sedangkan Nurmagomedov berbeda tipis dengan 28 kali.

Baca Juga: Perenang Hungaria Tunda Pensiun Setelah Olimpiade 2020 Mundur

Sebelum ini, Fury baru saja menggelar mega duel melawan Deontay Wilder di MGM Grand Arena, Las Vegas, Nevada, AS, Minggu (23/2/2020).

Wilder dikenal sebagai sosok petinju buas, dengan catatan tak terkalahkan sebanyak 43 laga sebelum bertemu Fury.

Akan tetapi, catatan manis petinju berjuluk Bronze Bomber itu hancur ditangan Fury.

Wilder dinyatakan kalah dari Fury dengan TKO dalam ronde ketujuh.

Baca Juga: Bos Petronas Yamaha Usulkan 2 Balapan Digelar dalam 1 Minggu

Setelah berhasil mengatasi Wilder, petinju berjuluk The Gypsy King banjir pujian.

Salah satunya Nurmagomedov yang memberi pujian kepada Fury sebagai sosok legenda tinju.

Pasalnya Fury dinilai berani mengambil resiko dari setiap pertandingan bertarung melawan tokoh-tokoh kuat tinju.

Nurmagomedov selanjutnya menjelaskan tentang penyebab Fury bisa menjadi legenda tinju.

"Jika Anda ingin menjadi legenda, Anda harus mengambil risiko," kata Nurmagomedov kepada BT Sport dilansir BolaSport.com dari Daily Mail.

"Seperti ketika Anda bertanding dengan seseorang, itu harus memiliki risiko. Orang-orang harus berbicara 'mungkin dia akan kalah, mungkin dia akan menang' Okay? Anda menang, lalu pertandingan berikutnya," katanya menambahkan.

Baca Juga: Bos Yamaha SRT Tanggapi Isu Valentino Rossi Bergabung Musim Depan

Petarung berjulukan The Eagle itu selanjutnya menceritakan dua mega duel milik Fury.

"Misalnya, Tyson Fury (tahukan Anda) mengapa dia menjadi besar? Dia bertarung dengan Wladimir Klitschko dan mengalahkannya," tutur Nurmagomedov.

"Tetapi orang-orang memprediksi Klitschko akan mengalahkannya."

"Lalu dia bertarung dengan Wilder. Itu imbang, lalu, kemudian dia bertarung dengan Wilder dan orang-orang berbicara seperti pertandingan 50:50 atau mungkin Wilder akan menjatuhkan Fury."

"Kemudian Fury datang dan mengalahkannya, bahkan mendominasi Wilder."

"Itu sebabnya dia menjadi besar. Anda harus menerima tantangan," tuturnya menambahkan.

Baca Juga: Marquez Bersaudara Sumbang 2 Alat Medis Penting untuk Perangi Wabah Virus Corona

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Delia Mustikasari
Sumber : dailymail.co.uk
REKOMENDASI HARI INI

Dihuni Pemain Muda, Alfriyanto Nico Tegaskan Timnas Indonesia Tak Takut Hadapi Vietnam yang Diperkuat Para Senior di ASEAN Cup 2024

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136