BOLASPORT.COM - Kabar bahagia datang kepada mantan orang nomor satu di Formula 1 (F1), Bernie Ecclestone, yang sedang menantikan kelahiran putra pertama.
Tidak ada kata terlambat untuk bahagia, kalimat itu tampaknya sesuai dengan apa yang sedang dialami oleh mantan bos F1, Bernie Ecclestone.
Mimpi Bernie Ecclestone untuk memiliki anak laki-laki pada akhirnya akan terwujud. Menariknya, penantian tersebut datang saat usianya hampir 90 tahun.
Sempat dikira sebagai lelucon April Mop, Ecclestone membenarkan kabar tersebut dalam wawancara yang dilansir BolaSport.com dari Blick.
"Ya, bayinya akan lahir pada musim panas nanti. Semoga saja dia segera bisa belajar bermain backgammon," tutur Ecclestone sembari bercanda.
"Akhirnya seorang anak laki-laki!" kata pria yang akan genap berusia 90 tahun tersebut pada Oktober nanti.
Ecclestone sebenarnya sudah memiliki tiga orang anak dari pernikahan sebelumnya, namun semuanya berjenis kelamin perempuan.
Dilansir BolaSport.com dari Give Me Sport, dari istri pertamanya, Ivy Bamford, Ecclestone memiliki seorang anak perempuan Deborah yang kini berusia 65 tahun.
Baca Juga: MotoGP Tayangkan Balapan Lawas, Nama David de Gea Bikin Gagal Fokus
Editor | : | Ardhianto Wahyu Indraputra |
Sumber | : | givemesport.com |
Komentar