BOLASPORT.COM - Pelatih dan manajemen Arema FC mengirimkan doa untuk kesembuhan asisten Shin Tae-yong di timnas Indonesia, Gong Oh Kyun, yang positif terjangkit virus corona.
PSSI mengonfirmasi bahwa salah satu asisten pelatih timnas Indonesia, Gong Oh Kyun, positif terjangkit virus corona pada Sabtu (4/4/2020).
Kepastian tersebut didapatkan setelah Gong Oh Kyun melakukan dua kali rapid test di salah satu rumah sakit di Jakarta, Jumat (3/4/2020).
Baca Juga: Pernah Jadi Korban Force Majeur PSSI, Eks Pemain Asing Barito Putera Ingin Kembali
Selain Gong Oh Kyun, Shin Tae-yong Kim Hae Woon, Kim Woo Jae, dan Lee Jae Hong juga menjalani pemeriksaan tes virus corona di rumah sakit tersebut.
Untungnya, keempat pelatih selain Gong Oh Kyun dinyatakan negatif dari COVID-19.
Kepastian Gong Oh Kyun yang terjangkit virus corona menuai simpati dari banyak pihak.
Arema FC menjadi salah satu pihak yang turut mengirimkan doa untuk kesembuhan pelatih asal Korea Selatan tersebut.
"Ya mudah-mudahan diberi kesabaran. Semangat dan cepat sembuh selama menjalani karantina," kata Charis Yulianto, asisten pelatih Arema FC, seperti dikutip Bolasport.com dari Tribun Madura.
Editor | : | Hugo Hardianto Wijaya |
Sumber | : | madura.tribunnews.com |
Komentar