BOLASPORT.COM - Usai melelang medali kepunyaan Marko Simic yang terjual dengan harga Rp26 juta, Persija Jakarta berencana akan membuka lelang lagi untuk menggalang dana demi memerangi COVID-19.
Konfirmasi tersebut dikatakan langsung oleh Dwi Putera selaku media officer Persija Jakarta.
Hal tersebut tidak lepas dari antusiasme Jakmania dalam berpartisipasi pada acara lelang sebelumnya.
Sebelumnya Persija Jakarta sudah melakukan lelang barang pemain sebanyak dua kali.
Baca Juga: Ada Sponsor yang Belum Bayar, PSSI Sulit Cari Solusi untuk Gaji Wasit
Yang pertama adalah lelang jersey milik Riko Simanjuntak yang terjual seharga Rp5,1 juta.
Lelang kedua adalah medali juara Liga 1 tahun 2018 milik Marko Simic.
Persija Jakarta seolah ketagihan untuk melakukan lelang, apalagi kegiatan itu dilakukan demi membantu sesama yang membutuhkan.
Menurut Dwi Putera, nantinya akan diinformasikan lewat akun resmi Persija Jakarta di Instagram jika pihaknya akan membuka lelang lagi.
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | Warta Kota |
Komentar