Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Tidak Bisa Mudik, Makan Konate Lampiaskan Kerinduan Lewat Video Call

By Faizal Rizki Pratama - Senin, 6 April 2020 | 06:45 WIB
Aksi pemain Persebaya Surabaya, Makan Konate, saat laga final Piala Gubernur Jatim 2020 melawan Persija Jakarta pada Kamis (20/2/2020) di Stadion Gelora Delta, Sidoarjo.
SURYA/SUGIHARTO
Aksi pemain Persebaya Surabaya, Makan Konate, saat laga final Piala Gubernur Jatim 2020 melawan Persija Jakarta pada Kamis (20/2/2020) di Stadion Gelora Delta, Sidoarjo.

BOLASPROT.COM - Pemain asing Persebaya, Makan Konate, hanya bisa melepas rindu dengan istri tercinta lewat video call karena tidak bisa pulang.

Makan Konate menjadi satu-satunya pemain asing Persebaya yang memutuskan untuk tidak pulang ke kampung halamannya saat Shopee Liga 1 2020 dihentikan.

Pasalnya, negara asal Makan Konate, Mali, juga sedang dilanda wabah virus corona yang sudah menginfeksi sejumlah warga.

Pemerintah Mali pun sigap dengan menerapkan kebijakan lockdown atau karantina wilayah sejak 26 Maret 2020 .

Baca Juga: Belum Bertemu di Shopee Liga 1 2020, Wander Luiz Pernah Berikan Mimpi Buruk untuk Persija

"Hingga tadi malam sudah ada 39 kasus (di Mali)," ucap Makan Konate yang dikutip BolaSport.com dari laman Persebaya Surabaya.

"Bandar udara di Mali bahkan sudah menghentikan aktivitas penerbangan," tutur dia menjelaskan.

Konate akhirnya memilih untuk tetap di Surabaya sembari menunggu bergulirnya kompetisi kembali.

Di Surabaya, mantan pemain Arema FC ini tinggal di apertemen yang disediakan oleh pihak Persebaya.

Baca Juga: Pemain PSS Sleman Buka Suara Terkait Gaji 25 Persen

Tidak bisa kembali ke negaranya tentu menjadi kabar yang kurang mengenakkan bagi Makan Konate.

Ia pun hanya bisa melepas kerinduan bersama istrinya via telepon maupun video call.

“Saya rindu sekali dengan istri. Setiap hari saya komunikasi lewat telepon maupun video call sama dia terus," ujarnya.

"Istri tahu situasinya sekarang, dia juga rindu sama saya. Alhamdulillah, istri dan keluarga semua (dalam kondisi) baik. Untuk sekarang saya tetap di apartemen saja, latihan,” ungkap mantan pemain Persib tersebut.

Baca Juga: Kompetisi Ditunda, Sisi Positif Ini Disebut Akan Diterima Cristiano Ronaldo

Berbeda dari Konate, tiga pemain asing Persebaya yang lain memutuskan untuk kembali ke negaranya masing-masing.

Aryn Williams sudah lebih dulu meniggalkan Surabaya setelah Pemerintah Australia meminta warganya di luar negeri untuk segera kembali.

Sedangkan Mahmoud Eid (Palestina) dan David da Silva (Brasil) menyusul untuk kembali ke negaranya beberapa hari yang lalu.

Tidak bisa kembali ke kampung halaman dan sudah ditinggal rekan-rekannya, kini Makan Konate menghabiskan waktu untuk berlatih mandiri dan menjaga kebugaran dengan rutin.

Baca Juga: Cerita Marco Materazzi Saat Jose Mourinho Melatih Inter Milan

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : Persebaya
REKOMENDASI HARI INI

Dihuni Pemain Muda, Alfriyanto Nico Tegaskan Timnas Indonesia Tak Takut Hadapi Vietnam yang Diperkuat Para Senior di ASEAN Cup 2024

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136