BOLASPORT.COM - Manajer Tim Petronas Yamaha SRT, Wilco Zeelenberg, angkat bicara soal kemungkinan timnya menduetkan Valentino Rossi dan Jorge Lorenzo.
Belum lama ini, beredar rumor yang menyebut Petronas Yamaha SRT siap menghidupkan kembali duet impian antara Valentino Rossi dan Jorge Lorenzo pada MotoGP 2021.
Pasalnya, Petronas Yamaha SRT menjadi satu-satunya destinasi yang memungkinkan bagi Rossi dan Lorenzo andai ingin berlomba tahun depan.
Rossi sudah mendapat jaminan dukungan penuh dari Yamaha setelah dipastikan terdepak dari tim pabrikan pada musim depan.
Baca Juga: Mercedes, dari Rancang Mobil Tercepat F1 kini Produksi Alat Bantu Pasien Virus Corona
Adapun Lorenzo sudah menyatakan bahwa dirinya hanya ingin membalap bersama Yamaha jika memutuskan kembali dari masa pensiunnya.
Dengan status Petronas SRT sebagai satu-satunya tim satelit Yamaha di MotoGP saat ini, tidak heran jika tim asal Malaysia itu terus dikaitkan dengan Rossi dan Lorenzo.
Spekulasi tersebut sebenarnya telah ditepis oleh Kepala Tim Petronas Yamaha SRT, Razlan Razali.
Pria asal Negeri Jiran itu ingin agar timnya tetap fokus menampung bakat pembalap-pembalap muda di MotoGP.
Editor | : | Ardhianto Wahyu Indraputra |
Sumber | : | Corsedimoto |
Komentar