BOLASPORT.COM - Timnas Uni Emirat Arab resmi memecat pelatihnya, Ivan Jovanovic.
Pengumuman tersebut diumumkan melalui twitter resmi federasi sepak bola UEA pada Senin (6/4/2020).
"Federasi sepak bola UEA memutus kontrak Ivan Jovanic dan asistennya , terima kasih dan kami mendoakan untuk langkah terbaik selanjutnya," bunyi pernyataan FA UEA.
Ivan Jovanovic sejatinya baru resmi menjadi pelatih timnas UEA pada Desember 2020 untuk menggantikan Bert van Marwijk.
Ia dikontrak selama 6 bulan untuk memimpin UEA menyelesaikan putaran Kualifikasi Piala Dunia 2022 yang rencananya digelar pada Maret dan Juni 2020.
Baca Juga: Eks Pelatih Liverpool Puji Keistimewaan Trio Penyerang Juergen Klopp
Pandemi virus corona yang memaksa segala jadwal pertandingan sepak bola berhenti, diduga menjadi alasan Jovanovic dipecat.
"Keputusan ini dibuat sesuai rekomendasi dari FA UEA dan Komisi Teknis," kata wakil presiden FA UEA, Yusef Hussain Al-Sahlawi.
Oleh karena itu, Jovanovic menjadi pelatih yang dipecat bahkan sebelum melakukan debut.
Kualifikasi Piala Dunia 2022 juga harus ditunda karena pandemi virus Corona.
"Setelah berkonsultasi dengan anggota asosiasi negara-negara Asia, FIFA dan AFC setuju untuk menunda semua Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Asia," ujar FIFA seperti dikutip Bolasport.com dari laman resmi FIFA.
"Pertandingan yang sedianya dijadwalkan pada 23-31 Maret dan 1-9 Juni 2020 akan ditunda."
Baca Juga: Ini Alasan Arema FC Tak Wajibkan Lagi Pemainnya Kirim Video Latihan
اتحاد الكرة يُنهي عقد إيفان يوفانوفيتش مدرب المنتخب الوطني .. pic.twitter.com/72A297qlDS
— UAEFA (@uaefa_ae) 6 April 2020
Uni Emirat Arab dijadwalkan akan melawan Indonesia pada 31 Maret di Jakarta, namun akan kemungkinan akan mundur dan digelar Oktober atau November 2020.
Jovanovic pun menjadi pelatih sepak bola pertama yang dipecat di tengah pandemi virus Corona.
Pelatih 57 tahun itu mulai dikenal saat membawa klub Siprus, Nicosia melaju ke babak perempat final Liga Champions tahun 2012 lalu.
Pada babak perempat final, APOEL Nicosia berhadapan dengan Real Madrid. Saat itu, Real Madrid dilatih oleh Jose Mourinho.
Namun, APOEL Nicosia kalah melawan Real Madrid dengan agregat 2-8.
Baca Juga: Eks Pelatih Liverpool Puji Keistimewaan Trio Penyerang Juergen Klopp
???????? UAE part ways with their head coach, Ivan Jovanović! pic.twitter.com/VcikxkoExt
— AFC (@theafcdotcom) 6 April 2020
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | Uaefa.ae |
Komentar