BOLASPORT.COM - Mantan pembalap MotoGP, Dani Pedrosa, dinilai telah menjadi sosok yang penting bagi proyek KTM di MotoGP.
Setelah memutuskan pensiun dari Repsol Honda pada akhir musim 2018, Dani Pedrosa menjalani peran barunya sebagai test rider alias pembalap penguji di tim Red Bull KTM.
Pabrikan asal Austria itu merekrut Dani Pedrosa sebagai usaha untuk menghadirkan terobosan-terobosan yang berguna agar motor balap RC-16 semakin kompetitif.
Peran Dani Pedrosa juga terasa hingga ke tim satelit KTM (KTM Tech 3) melalui salah satu pembalap mereka, Miguel Oliveira.
Baca Juga: Masa Depan Pelaksanaan Piala Thomas-Uber 2020 Kembali Dipertanyakan
Rider berkebangsaan Portugal itu menilai bahwa Little Spaniard (julukan Pedrosa) telah menjadi sosok kunci bagi proyek-proyek KTM di MotoGP.
"Dia (Pedrosa) telah menjadi sosok kunci bagi proyek ini," kata Miguel Oliveira, dilansir BolaSport.com dari Corsedimoto.
Rekan satu tim Iker Lecuona itu juga menceritakan kesannya terhadap Dani Pedrosa yang tak segan mengunjungi garasinya.
Pedrosa telah banyak membantunya dengan memberikan saran khusus tatkala turun pada sesi tes pramusim MotoGP 2020 di Sirkuit Sepang, Malaysia, pada Februari lalu.
Editor | : | Ardhianto Wahyu Indraputra |
Sumber | : | Corsedimoto |
Komentar