Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Dihukum Denda Rp100 Juta, Begini Respons Arema FC

By Alif Mardiansyah - Rabu, 8 April 2020 | 11:45 WIB
Kapten Arema FC Hendro Siswanto (kanan) saat mengikuti Piala Gubernur Jatim 2020 di Stadion Kanjuruhan Malang, Jawa Timur, Selasa (11/02/2020).
SUCI RAHAYU/KOMPAS.COM
Kapten Arema FC Hendro Siswanto (kanan) saat mengikuti Piala Gubernur Jatim 2020 di Stadion Kanjuruhan Malang, Jawa Timur, Selasa (11/02/2020).

BOLASPORT.COM - Arema FC sudah menerima pemberitahuan hukuman berupa denda yang dilayangkan oleh Komisi Disiplin (Komdis) PSSI.

Seperti diketahui, Komdis PSSI telah mengeluarkan keputusan hasil sidangnya kepada empat klub Shopee Liga 1 2020, termasuk untuk Arema FC, Jumat (13/3/2020).

Berdasarkan hasil sidang Komdis PSSI, Arema FC melakukan empat poin pelanggaran.

Baca Juga: Tergugah Hatinya, Pemain Persija ini Lelang Barang Spesial Miliknya

Dua poin dilayangkan untuk tim dengan julukan Singo Edan atas tindakan pelatih Mario Gomez dan asisten pelatih Charis Yulianto.

Kedua pelatih tersebut ditegur karena protes yang berlebihan kepada wasit cadangan kala Arema FC bertandang ke markas Tira Persikabo pada 2 Maret 2020.

Namun, untuk pelanggaran itu, Singo Edan tidak mendapatkan hukuman denda, melainkan hanya berupa teguran keras.

Sanksi berikutnya diterima oleh tim kebanggaan warga Malang tersebut menyusul pertandngan menjamu Persib Bandung, Minggu (8/3/2020).

Pelanggaran pertama terjadi karena Singo Edan mendapatkan lima kartu kuning dalam satu pertandingan.

Baca Juga: Serupa Striker Persija Marko Simic, 5 Wonderkid ini Moncer Bikin Gol di Shopee Liga 1 2020

Hukuman yang kedua yaitu adanya pelemparan botol yang terjadi saat pertandingan berlangsung.

Dari kedua jenis pelanggaran tersebut, Arema FC menerima hukuman denda sebesar 100 juta rupiah.

Menyikapi hal itu, manajemen Singo Edan meminta agar peristiwa itu menjadi suatu momen pembelajaran agar tidak terulang lagi.

Baca Juga: 5 Mantan Menyakitkan di Shopee Liga 1 2020, 2 Pemain dari Persija

Melalui Media Officer Sudarmaji, Arema FC mengajak seluruh masyarakat untuk saling introspeksi supaya lebih baik ke depannya.

"Semoga hal ini menjadi intropeksi bersama di saat sepak bola sedang diliburkan seperti sekarang," kata Sudarmaji seperti dilansir oleh BolaSport.com dari situs klub, Rabu (8/4/2020).

Sudarmaji juga memberikan semangat kepada seluruh elemen Singo Edan untuk segera berbenah diri.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : aremafc.com

Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
29
70
2
Arsenal
29
58
3
Nottm Forest
29
54
4
Chelsea
29
49
5
Man City
29
48
6
Newcastle
28
47
7
Brighton
29
47
8
Fulham
29
45
9
Aston Villa
29
45
10
Bournemouth
29
44
Klub
D
P
1
Persib
23
50
2
Persebaya
23
41
3
Dewa United
23
40
4
Persija Jakarta
23
40
5
Bali United
22
37
6
Borneo
23
35
7
Persita
23
35
8
PSM
23
33
9
Persik
23
33
10
Arema
22
32
Klub
D
P
1
Barcelona
27
60
2
Real Madrid
28
60
3
Atlético Madrid
28
56
4
Athletic Club
28
52
5
Villarreal
27
44
6
Real Betis
28
44
7
Mallorca
28
40
8
Celta Vigo
28
39
9
Rayo Vallecano
28
37
10
Sevilla
28
36
Klub
D
P
1
Inter
29
64
2
Napoli
29
61
3
Atalanta
29
58
4
Bologna
29
53
5
Juventus
29
52
6
Lazio
29
51
7
Roma
29
49
8
Fiorentina
29
48
9
Milan
29
47
10
Udinese
29
40
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
508
2
F. Bagnaia
498
3
M. Marquez
392
4
E. Bastianini
386
5
B. Binder
217
6
P. Acosta
215
7
M. Viñales
190
8
A. Marquez
173
9
F. Morbidelli
173
10
F. Di Giannantonio
165
Close Ads X