Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Presiden UFC Ungkap Alasan Tutupi Lokasi Pertandingan UFC 249

By Ardhianto Wahyu Indraputra - Kamis, 9 April 2020 | 10:11 WIB
Khabib Nurmagomedov (kiri), Dana White (tengah), dan Tony Ferguson (kanan) saat melakoni staredown.
TWITTER.COM/UFC
Khabib Nurmagomedov (kiri), Dana White (tengah), dan Tony Ferguson (kanan) saat melakoni staredown.

BOLASPORT.COM - Lokasi pertandingan UFC 249 masih menjadi misteri. Presiden UFC Dana White ternyata memiliki alasan khusus untuk merahasiakannya.

UFC melakukan perjudian dengan memaksa event UFC 249 dilaksanakan meskipun menghadapi kendala akibat pandemi virus corona.

UFC 249 seharusnya digelar pada 18 April 2020 di Barclays Center, New York, Amerika Serikat, dengan duel Khabib Nurmagomedov vs Tony Ferguson sebagai sajian utama.

Namun begitu, rencana penyelenggaraan UFC satu per satu buyar.

UFC 249 terpaksa mengungsi dari New York semenjak muncul instruksi demikian dari Komite Atletik Negara Bagian New York (NYSAC) akibat wabah virus corona.

Khabib Nurmagomedov yang menjadi bintang utama di UFC 249 juga memutuskan mundur karena tertahan di negara asalnya, Rusia.

Nurmagomedov sebenarnya bersedia bertanding. Akan tetapi, tidak ada kejelasan soal lokasi pertandingan membuat juara kelas ringan itu memilih menjalani karantina.

UFC telah berusaha mencari lokasi laga agar tetap digelar sesuai jadwal.

Baca Juga: Cari Pengganti Dejan Lovren, Liverpool Berburu Bek Tengah di Liga Spanyol

Abu Dhabi di Uni Emirat Arab awalnya disebut 99 persen menjadi lokasi baru UFC 249.

Nurmagomedov bahkan sudah terbang ke Abu Dhabi pada Maret lalu sebelum terpaksa pulang karena otoritas setempat menutup pintu bagi turis asing.

Setelah muncul berbagai spekulasi, Resort Tachi Palace Casino di California disebut-sebut sebagai lokasi pertandingan UFC 249.

Dana White sebelumnya hanya mengatakan telah menemukan lokasi yang memungkinkan bagi atlet internasional yang tidak dapat datang ke AS.

Baca Juga: Valentino Rossi Ikut Balapan MotoGP Virtual 2, Ini Video Terakhirnya Saat Main Gim Balap

Resort Tachi Palace Casino memenuhi syarat. Sebab, casino tersebut berada di wilayah yang dikelola secara independen oleh suku asli Amerika, yaitu Tachi-Yokut.

Resort Tachi Palace Casino sudah ditutup sejak 20 Maret sebagai bentuk antisipasi terhadap penyebaran wabah virus corona.

Namun, dilansir dari MSN, dua sumber yang dekat dengan urusan pertandingan di Tachi telah mengonfirmasi UFC 249 akan digelar di sana tanpa kehadiran penonton.

Terlepas dari spekulasi yang beredar, Dana White tetap tutup mulut dan enggan berkomentar apapun soal isu lokasi pertandingan UFC 249.

Baca Juga: Daftar Turnamen Bulu Tangkis yang Ditunda BWF Selama Mei-Juli

"Pertandingannya akan disiarkan langsung. Tidak masalah di mana pertandingannya akan digelar," kata White, dikutip BolaSport.com dari ESPN.

"Utamanya, tidak ada fan yang boleh datang. Anda tidak bisa datang ataupun membeli tiketnya."

White memiliki alasan khusus untuk merahasiakan lokasi pertandingan.

"Ada banyak orang-orang yang menakutkan di luar sana. Saat mereka menemukan lokasinya, mereka akan menyerang lokasinya dan membuat panggilan," kata White.

"Jadi kami menjaga orang-orang menakutkan itu sejauh mungkin," tandasnya.

UFC 249 akan berlangsung pada 18 April mendatang. Duel perebutan gelar juara interim kelas ringan antara Tony Ferguson dan Justin Gaethje menjadi sajian utama.

Pemenang laga Ferguson vs Gaethje akan menghadapi Nurmagomedov dalam duel perebutan gelar juara berikutnya.

Baca Juga: DUEL KLASIK, 9 April 2006 - Kaka Cetak Hat-trick Pertama buat AC Milan

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Ardhianto Wahyu Indraputra
Sumber : berbagai sumber
REKOMENDASI HARI INI

Update Ranking BWF - Sabar/Reza Mantapkan Diri Jadi Deputi Fajar/Rian, 1 Lagi Raja Sudah Lengser

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136