BOLASPORT.COM - Marko Simic mencetak quat-trick, di mana membawa Persija Jakarta mengalahkan klub kaya raya, Johor Darul Takzim (JDT).
Persija Jakarta menjamu Johor Darul Takzim pada matchday kelima Grup H Piala AFC 2018 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, pada 10 April 2018.
Persija Jakarta tak butuh waktu lama untuk mencetak gol pertama.
Gol pertama Persija dicetak oleh Marko Simic pada menit kedelapan menyundul bola umpan Riko Simanjuntak.
Empat menit berselang, Marko Simic menggandakan keunggulan Persija Jakarta menjadi 2-0 atas JDT.
Baca Juga: Liga 1 2020, Persib Bandung Diperkuat Banyak Pemain di Usia Emas
Kali ini Marko Simic memanfaatkan umpan Rezaldi Hehanussa dari sepakan bebas.
Marko Simic pun mencetak gol ketigaanya pada menit ke-19 memanfaatkan umpan Ramdani Lestaluhu.
Kedudukan pun menjadi 3-0 untuk keunggulan Persija Jakarta.
Skor 3-0 itu pun bertahan hingga babak pertama selesai.
Persija Jakarta menambah sebiji gol lagi pada babak kedua, lagi-lagi melalui gol Marko Simic.
Marko Simic mencetak gol keempatnya melalui titik putih pada menit ke-87.
Kedudukan pun menjadi 4-0 dan bertahan hingga pertandingan selesai.
Persija Jakarta pun menang 4-0 atas JDT.
Baca Juga: Meski Rindu Latihan, Kiper Persib Bandung Berusaha Nikmati Suasana
Susunan Pemain:
Persija Jakarta: Andritany Ardhiyasa, Maman Abdurrahman, Ismed Sofyan, Jaimerson Xavier, Rezaldi Hehanussa, Ramdani Lestaluhu, Rohit Chand, Sandi Sute, Marko Simic
Cadangan: Addison Alves, Yan Pieter Nasadit, A. Septianus, Gunawan Dwi Cahyo, Bambang Pamungkas, Fitra Ridwan, Daryono
Pelatih: Stefano Cugurra
JDT: Izham Tarmizi Roslar, Aidil Zafuan, Fazly Mazlan, Adam Nor Azlin, Haris Harus, Amirulhadi Zainal, Nazmi Faiz Mansor, Afiq Fazail, Putera Nadher Amari, Syafiq Ahmad, Darren Lok
Cadangan: Safiq Rahim, Azrif Nasrulhaq Hisahm, Ahmad Hazwan Bakri, Haziq Nadzli, Fadhli Mohd Shas, Naxto Insa, Safawi Rasid
Pelatih: Raul Longi
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | soccerway.com |
Komentar